TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Berwajah Oriental, 5 Artis Korea Ini Ternyata Kelahiran Jerman

Ada Haha 'Running Man' juga #WaktunyaKorea #IDNTimesHype

instagram.com/keyeastofficial

Saat ini banyak artis Korea yang tidak hanya berasal dari Korea Selatan saja, namun juga dari berbagai negara asing seperti Tiongkok, Jepang, dan Amerika. Para selebriti tersebut bisa saja lahir di negara asing ataupun memang berkebangsaan asing.

Dari sekian banyak artis Korea Selatan yang lahir atau berasal dari negara asing, masih jarang orang mengetahui jika ada beberapa dari mereka justru lahir di tanah Eropa, misalnya Jerman. Ada siapa saja? Let's check this out!

1. Ha Dong Hoon (Haha)  

quanent.com

Salah satu anggota 'Running Man' ini diketahui lahir di Stuttgart, Jerman. Kedua orang tua Haha merupakan orang Korea Selatan. Saat masih kecil, Ayah tiga anak ini pindah kembali ke Korea Selatan.

Haha memulai debutnya di industri hiburan Korea Selatan pada 2001 yang tergabung dalam grup bernama Zikiri. Pria kelahiran 20 Agustus 1979 ini merupakan salah satu artis multitalenta.

Berbagai pekerjaan telah banyak dilakoninya, seperti penyanyi, MC, komedian hingga merambah bisnis kuliner. Nama Haha semakin populer setelah menjadi anggota acara ragam 'Running Man'.

Baca Juga: 10 Momen Manis Moon Ga Young & Eunwoo ASTRO di KDrama 'True Beauty'

2. Moon Ga Young  

instagram.com/keyeastofficial

Pemeran Lim Joo Kyung di drama 'True Beauty' ini juga salah seorang aktris yang lahir di Jerman. Moon Ga Young lahir pada 10 Juli 1996 di Karlsruhe, Jerman. Aktris manis ini kembali ke Korea Selatan saat usianya masih 10 tahun.

Aktris berumur 24 tahun ini memulai kariernya dibidang akting sejak usia belia. Di tahun 2014, Moon Ga Young mulai mendapat tawaran menjadi pemeran utama melalui web drama 'Mimi' dan 'EXO Next Door'.

Berkat aktingnya di drama 'Tempted' pada tahun 2018 lalu, ia berhasil membawa pulang penghargaan Excellence Award dari MBC Drama Award 2018.

3. Yoon So Hee  

instagram.com/grandanse_ent

Yoon So Hee merupakan aktris kelahiran 7 Mei 1993 di Stuttgart, Jerman. Ia menetap di Jerman selama enam tahun sebelum kembali ke Korea Selatan.

Debut aktingnya dimulai pada tahun 2013, di mana ia membintangi drama 'Blade and Petal'. Selama tujuh tahun berkarir, Yoon So Hee telah membintangi beberapa drama, seperti 'Let's Eat', 'Secret Door', dan 'Ruler: Master of the Mask'.

Akting Yoon So Hee dalam drama 'Ruler: Master of the Mask' mengantarkannya menyabet penghargaan Best New Actress di ajang The Seoul Awards.

4. Sung Yuri Fin.K.L  

instagram.com/sung_yuri_

Sung Yuri merupakan penyanyi sekaligus aktris Korea Selatan yang lahir pada 3 Maret 1981 di Tubingen, Jerman Barat. Ia kembali ke Korea Selatan pada saat usia empat tahun.

Sung Yuri terjun di industri hiburan Korea dengan debut bersama grup Fin.K.L sebagai member termuda. Fin.K.L (Fine Killing Liberty) merupakan salah satu girl group Korea Selatan generasi pertama yang cepat meraih kepopuleran pada masanya.

Sung Yuri kemudian terjun di dunia akting pada tahun 2002 melalui drama Bad Girls'.

Baca Juga: 10 Fakta Menarik Teo Yoo, Villain Karismatik di KDrama Money Game

Verified Writer

Astri Supriyati

An illegirl

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya