TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Penuh Talenta, 7 Artis Ikonik Ini Berasal dari Double SG Company

Ada dua artis yang main di The Uncanny Counter

Jang Hee Won, Lee Gyeong Min, dan Kim Won Hae (Berbagai sumber)

Double SG Company adalah salah satu agensi di industri hiburan asal Korea. Selain menaungi beberapa artis senior, agensi ini juga merupakan rumah bagi empat talenta muda. Bahkan, mereka juga baru memulai karier mereka di layar kaca.

Kira-kira siapa saja artis yang berasal dari Double SG Company? Yuk, kita kenalan dengan mereka.

1. Jang Hee Won

Jang Hee Won (instagram.com/ssggcompany_actors)

Jang Hee Won adalah aktris pendatang baru yang memulai kariernya di pertunjukan teater. Ia debut di layar kaca lewat serial web berjudul Miss Independent Ji Eun. Selain itu, aktris kelahiran 1995 ini juga mempunyai peran kecil di beberapa KDrama populer, seperti Sky Castle dan Love With Flaws.

2. Jang Ye Seul

Jang Ye Seul (ssggcompany.com)

Jang Ye Seul debut sebagai aktris melalui film layar lebar Ensemble pada 2019. Film ini juga pernah ditayangkan pada festival film Jeonju International Film Festival. Selain itu, aktris kelahiran 1995 ini juga meniti karier sebagai model.

3. Lim Se Chan

Lim Se Chan (instagram.com/sagapo.toon_)

Lim Se Chan debut di layar kaca melalui KDrama Search, di mana ia mempunyai peran kecil sebagai salah satu tentara asal Korea Utara. Aktor kelahiran 1989 ini juga pernah bermain di pertunjukan musikal, Amor Day. Selain itu, ia juga merupakan model di bawah naungan YG KPlus Entertainment.

Baca Juga: 13 Artis Top di BH Entertainment, Jinyoung GOT7 Disebut akan Gabung

4. Lee Gyeong Min

Lee Gyeong Min (instagram.com/mini.me_l)

Debut pada 2019, nama Lee Gyeong Min mulai dikenal luas lewat perannya sebagai Kang Han Ul di KDrama The Uncanny Counter. Serupa dengan Lim Se Chan, ia juga mempunyai peran kecil di Search sebagai Kopral Oh.

5. Park Chul Min

Park Chul Min (ssggcompany.com)

Pada 2004, Park Chul Min mulai menarik perhatian publik setelah berperan sebagai Ga Oh Ri di film layar lebar Mokpo, Gangster's Paradise. Di tahun yang sama, ia debut di layar kaca lewat Ireland dan mulai dikenal sebagai aktor yang sering memainkan peran pendukung ikonik di KDrama.

6. Moon Sook

Moon Sook (hani.co.kr)

Moon Sook adalah aktris senior yang memulai kariernya pada 1975. Ia sering berperan di film layar lebar yang rilis pada 1970an, seperti A Girl Who Looks Like the Sun dan A Triangular Trap. Setelah vakum selama 38 tahun, ia kembali aktif di industri hiburan pada 2015, tepatnya lewat film The Beauty Inside.

Saat ini, ia tengah memerankan tokoh Wi Gen di The Uncanny Counter. Di KDrama ini, ia juga bermain bersama rekan aktornya dari Double SG Company, Lee Gyeong Min.

Baca Juga: Ju Ji Hoon dan 9 Artis Korea Ini Berada dalam Agensi H& Entertainment

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya