TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

8 Potret Artis Istri Pejabat Pakai Seragam PKK, Aktif Berkegiatan

Artis-artis ini jadi Penggerak PKK di daerah masing-masing

Arumi Bachsin dan Chacha Frederica pas pakai seragam PKK. (Instagram.com/humasprovjatim | instagram.com/chafrederica)

Setelah lama gak muncul di layar kaca, ternyata ada sebagian artis yang telah menikah dengan seorang pejabat pemerintahan lho. Menikahi pejabat pemerintahan, kini mereka jadinya aktif berkegiatan bersama ibu-ibu Penggerak PKK alias Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga.

Mulai Arumi Bachsin hingga Chacha Frederica, inilah potret artis yang jadi istri pejabat kala pakai seragam PKK dan beraktivitas di daerahnya.

Baca Juga: 10 Artis Indonesia yang Dinikahi Polisi, Jadi Ibu Bhayangkari!

1. Arumi Bachsin

Arumi Bachsin jadi ibu PKK. (Instagram.com/humasprovjatim)

Arumi Bachsin dinikahi Emil Dardak yang kini jadi wagub Jawa Timur. Karena gubernur Jawa Timur Khofifah adalah perempuan, maka Arumi yang adalah istri wagub akhirnya yang menjabat sebagai Ketua Penggerak PKK Provinsi Jawa Timur saat ini.

2. Chacha Frederica

Chacha Frederica blusukan. (instagram.com/chafrederica)

Sang suami jadi bupati Kendal, Chacha Frederica aktif blusukan kunjungi keluarga di salah satu kabupaten di Jawa Tengah tersebut. Aktivitas ini adalah bagian program kerjanya bersama tim Penggerak PKK Kendal.

3. Fika KDI 6

Fika KDI jadi Ketua Penggerak PKK Berau. (instagram.com/fikatantomo)

Fika juara KDI season 6 menjadi istri Plt bupati Berau. Kini ia aktif berkegiatan sebagai Ketua Penggerak PKK di daerahnya tersebut. Potret ini adalah kala ia baru dilantik oleh Ketua Penggerak PKK Provinsi Kalimantan Timur.

Baca Juga: 11 Artis Indonesia Ini Jadi Ibu Persit Setelah Menikah dengan Tentara

4. Sonya Fatmala

Instagram.com/sonyafatmala

Setelah Hengky Kurniawan jadi Plt Bupati Bandung Barat, Sonya Fatmala banyak beraktivitas sebagai Penggerak PKK di daerahnya. Ini salah satu potretnya kala rapat bersama pengurus PKK Kabupaten Bandung Barat.

5. Vivi Zubedi

Instagram.com/vivizubedidaily

Desainer kondang Vivi Zubedi menikah dengan Walikota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin. Ia kini menjadi Ketua Penggerak PKK di daerahnya.

6. Yuni Sophia

Yuni Sophia, istri Bupati Nganjuk (Instagram.com/yunisophia)

Yuni Sophia dulunya dikenal sebagai penyanyi sebelum menikah dengan Novi Rahman Hidayat, mantan Bupati Nganjuk. Sebelum sang suami terkena kasus OTT jual beli jabatan, Yuni cukup aktif berkegiatan sebagai Penggerak PKK di daerahnya.

7. Selvi Ananda

Selvi Ananda, Ketua TP PKK Kota Surakarta. (IDN Times/Larasati Rey)

Menjadi istri Gibran Rakabuming, walikota Solo, kini Selvi yang dulu adalah duta wisata aktif menjadi Ketua TP PKK Kota Surakarta. Beberapa kali Selvi nampak blusukan bahkan memimpin rapat.

Baca Juga: 10 Artis Ini Jadi Istri Pejabat, Tinggalkan Panggung Hiburan dan TV

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya