TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Serial Komedi tentang Persahabatan, Friendship Goals!

Cocok untuk kamu penggemar komedi

2 Broke Girls (instagram.com/2brokegirls)

Sahabat adalah seseorang yang perlu kita miliki dalam hidup. Selain agar tidak merasa kesepian, sahabat bisa menjadi tempat kita mengadu segala lika-liku kehidupan. Sebab, sahabat yang baik akan siap mendengarkan, menemani atau bahkan memberi masukan yang membangun. 

Seperti pada serial komedi tentang persahabatan berikut ini. Terdapat beberapa pesan moral tentang persahabatan dalam serial berikut yang sayang kamu lewatkan. Yuk, tambahkan dalam daftar watchlist-mu.

1. 2 Broke Girls

2 Broke Girls (instagram.com/2brokegirls)

Bercerita tentang dua wanita dengan latar belakang yang berbeda, Max Black (Kat Dennings) dan Caroline Channing (Beth Behrs) tinggal bersama di dalam satu apartemen. Max adalah wanita yang mandiri, sedangkan Caroline adalah mantan anak orang kaya yang terpaksa hidup mandiri karena sang ayah dipenjara. Mereka bekerja bersama di salah satu restoran di Brooklyn. Lelah dengan pekerjaannya sebagai pelayan, mereka memutuskan untuk memulai bisnis cupcake mereka sendiri. 

Serial komedi ini sukses bertahan selama 6 musim dari tahun 2011 hingga tahun 2017. Seperti apa perjuangan Max dan Caroline dalam mempertahankan bisnis mereka? Yuk langsung tonton serial yang satu ini!

2. Don't Trust the B In Apartment 23

Don't Trust the B In Apartment 23 (dok. Hulu/Don't Trust the B In Apartment 23)

Don't Trust the B In Apartment 23 adalah salah satu serial komedi asal Amerika yang dibintangi oleh Krysten Ritter dan Dreama Walker, yang menceritakan tentang seseorang bernama June yang mengejar pekerjaan impiannya di New York.

Baru putus dari pacarnya, June terpaksa harus tinggal bersama Chloe di satu apartemen. Chloe yang selalu membuat teman kamarnya tidak betah dan selalu membuat mereka keluar dari apartemen, kali ini June membuktikan bahwa dirinya tidak semudah itu untuk ia usir dari apartemennya. Perjalanan mereka membuat kedua wanita itu menjalin persahabatan. 

Serial komedi yang bertahan selama 2 musim ini menjadi sorotan karena banyak penggemar yang kecewa kenapa serial ini tidak dilanjutkan. 

Baca Juga: 9 Rekomendasi Serial Komedi Hitam HBO, Terbaru Succession Season 4

3. How I Met Your Mother

How I Met Your Mother (dok. Disney+ Hotstar/How I Met Your Mother)

Ted Mosby, seorang arsitek laki-laki yang sedang mencari cinta sejatinya. Selalu sial dalam percintaannya, Ted selalu dibantu oleh teman-temannya, Marshall, Lily, Barney dan Robin untuk mendapatkan pasangan. Belum bisa melupakan Robin, salah satu teman baik dan juga mantan pacarnya, membuat Ted lebih susah untuk mendapatkan pasangan yang cocok untuknya. 

Dibintangi Josh Radnor, Jason Segel, Neil Patrick Harris, Alyson Hannigan, dan Cobie Smulders, serial komedi ini bertahan hingga 9 musim, lho. Sedih, bahagia, lucu, semua emosi ada di serial komedi ini. Cocok untuk kamu yang suka komedi ringan, nih! 

4. Friends

Friends (instagram.com/friends)

Friends adalah serial komedi asal Amerika Serikat tentang 6 orang sahabat yang saling berbagi masalah kehidupan, percintaan, perceraian, anak, kebahagiaan, kehilangan pekerjaan, dan lain-lain. Joey yang bekerja sebagai aktor, Rachel sebagai pelayan, Monica sebagai chef, Chandler yang membenci pekerjaannya, Ross sebagai paleontologi, dan Phoebe sebagai musisi. Bersama-sama mereka meringankan beban satu sama lain dalam menghadapi masalah mereka masing-masing. 

Dibintangi Jennifer Aniston, Lisa Kudrow, David Schwimmer, Courtney Cox, Matthew Perry, dan Matt Leblanc, serial ini berhasil bertahan selama 10 musim. 

Baca Juga: 10 Film dan Serial Komedi April 2023, Serial Barry Tamat!

Verified Writer

Alma S

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya