TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 KDrama Thriller Misteri Terbaik yang Bikin Merinding

Tetap mengerikan meski tanpa hantu

seoulbeats.com

Dunia KDrama banyak diisi dengan cerita fantasi, bahkan dengan plot cerita yang berhubungan dengan makhluk gaib. Tapi hanya sedikit KDrama dengan cerita misteri yang bisa memicu ketegangan dan membuat bulu kuduk merinding.

KDrama horror favorit banyak seperti Master's Sun dan Oh My Ghost bahkan tidak bisa dikatakan seram. Namun, berikut adalah lima KDrama penuh misteri yang tidak melibatkan hantu, tapi bisa membuatmu bergidik ketakutan menontonnya.

1. White Christmas (2011)

dramabeans.com

Dengan judul White Chrismas mungkin terdengar tidak ada seram-seramnya, tapi tidak untuk siswa-siswa SMA Soo Sin. Dalam suatu liburan Natal, beberapa siswa terjebak badai salju dan tidak bisa meninggalkan sekolah.

Pada saat itu, mereka mulai menerima surat-surat ancaman, dan setelah salah satu dari mereka tewas, mereka akhirnya menyadari bahwa ada seorang pembunuh di antara mereka.

Drama thriller psikologis ini menunjukkan bagaimana kejamnya manusia hanya agar bisa menyelamatkan diri sendiri, dan banyak adegan antara pelaku dan korban yang disensor.

Baca Juga: 6 Karakter KDrama Ini Ternyata Benar-benar Nyata Lho

2. Hello Monster (2015)

asianwiki.com

Drama ini membawa genre thriller ke level yang berbeda, karena kedalaman ceritanya tentang bagaimana seorang anak kecil bisa tumbuh menjadi seorang psikopat keji.

Profiler Lee Hyun (Seo In Guk) dan Detektif Cha Ji An (Jang Nara) bekerja sama memecahkan kasus berantai yang berhubungan dengan hilangnya anggota keluarga mereka beberapa tahun lalu.

Drama ini menarik perhatian karena penampilan apik para aktornya, khususnya Park Bo Gum, yang melepas peran pria manis baik hati yang biasa dilakoninya menjadi lebih kelam dan penuh misteri.

3. The Village: Achiara’s Secret (2015)

seoulbeats.com

Guru bahasa Inggris Han So Yoon (Moon Geun Young) menerima sebuah surat misterius yang membawanya ke desa terpencil bernama Achiara. Pada hari pertama di sana, dia sudah tersandung sesosok mayat tak teridentifikasi.

Bersama dengan polisi muda Park Woo Jae (Yook Sung Jae), mereka tidak hanya harus mengungkap pembunuhan, tapi juga rahasia kelam orang-orang di desa itu. Tentu saja desa ini bukan tempat yang ingin kamu datangi!

4. Nightmare Teacher (2016)

aminoapps.com

Ketika keinginan paling dalam dan paling kelam teman-teman sekelasnya terwujud, Kang Ye Rim (Kim So Hyun) memperingatkan dan mencurigai bahwa ada sesuatu yang salah dengan guru asing baru bernama Han Bong Goo (Uhm Ki Joon).

Jika kamu mencari sesuatu yang mudah dicerna dan menawarkan kengerian, drama ini cocok untukmu. Dengan perkembangan tokoh yang baik, drama ini membuka diri terhadap adanya twist dan intepretasi penontonnya.

Baca Juga: 5 KDrama Bergenre Slice of Life, Relatable Banget!

Verified Writer

Bayu Widhayasa

Suka belajar tapi tidak suka makar

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya