TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

[VIDEO] PM.AM Ep 4: Di Balik Kisah Seram Bekas Rumah Sakit Mardi Santoso Surabaya

Banyak anak kecil?

IDN Times/Michael Prayogo

Kita kembali dalam ulasan PM.AM episode keempat! PM.AM adalah program eksklusif IDN Times yang menguak fakta tempat-tempat, yang dikabarkan di jagat dunia maya, punya banyak kisah paranormal.

Di episode keempatnya ini, tim PM.AM mengunjungi bekas Rumah Sakit Mardi Santoso yang ramai dengan rumor-rumor kisah mistis. Yang spesial dari ini, semua kru mengalami pengalaman mengerikan karena "penunggunya" marah dengan kehadiran Tim PM.AM. Pengalaman apa saja kira-kira yang tim PM.AM dapatkan di sana? Simak selengkapnya di video berikut:

1. Area bangunan tak tampak dari luar karena ditutupi oleh pohon-pohon tinggi; akibatnya, cukup banyak warga Surabaya yang gak mengetahui keberadaan tempat ini

IDN Times/Michael Prayogo

Bangunan bekas Rumah Sakit Mardi Santoso terletak di Jalan Bubutan nomor 93-95 Surabaya. Bangunan yang memiliki nama Belanda Meisjesweeshuis ini dirancang oleh seorang arsitek bernama W. David dan mulai dibangun sejak tahun 1912. 

IDN Times/Michael Prayogo

Areal Bangunan bekas Rumah Sakit Mardi Santoso menempati lahan yang awalnya juga berfungsi sebagai Panti Asuhan Putri Protestan yang sudah ada sejak tahun 1854.

Baca juga: [VIDEO] PM.AM Ep 2: Membuktikan Kabar Kengerian Museum Kesehatan di Surabaya

2. Sempat terjadi beberapa pergantian fungsi bangunan sejak pertama kali dibangun dan semua kisah pergantian itu seakan menyisakan sesuatu di sana hingga kini

IDN Times/Michael Prayogo

Pada tahun 1995, kegiatan pengelolaan rumah sakit yang awalnya dipegang oleh Perkumpulan Mardi Santoso digantikan oleh Gereja Protestan Indonesia Bagian Barat dan kemudian beralih lagi ke Yayasan Kesehatan GPIB. Pergantian pengelola tersebut menyebabkan Rumah Sakit Mardi Santoso berganti nama menjadi Rumah Sakit Griya Husada.

IDN Times/Michael Prayogo

Pada tahun 2000, sempat terjadi proses pembongkaran terhadap bangunan ini. Namun, karena kegiatan tersebut dilarang oleh Tim Cagar Budaya Kota Surabaya, akhirnya proses pembongkaran pun dihentikan. Walaupun demikian, bangunan belakang dan samping Rumah Sakit Mardi Santoso sudah terlanjur rata dengan tanah, hanya tersisa bangunan depan saja.

Baca juga: [VIDEO] PM.AM Ep 3: Belajar Cara Melihat Hantu Bersama GPC di Rumah Hantu Darmo

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya