TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Film Terbaik Tim Burton yang Wajib Kamu Tonton

Manakah favorit kamu?

christhilk.com

Tim Burton merupakan salah satu sutradara terbaik di dunia. Karya Tim Burton sendiri cukup unik, sehingga dapat dilihat dari gayanya yang gothic, dengan sedikit horror yang ada didalamnya.

Meski begitu banyak dari karya Tim Burton ini dicintai oleh anak-anak. Berikut adalah 10 film terbaik Tim Burton, tanpa ada urutan tertentu.

1. Alice in Wonderland, 2010

Alice in Wonderland yang dirilis tahun 2010 ini diangkat dari buku cerita karangan Lewis Carroll. Film ini dibintangi oleh Mia Wasikowska, Johnny Depp, Anne Hathaway dan Hellena Bonham Carter. 

Dikutip dari The Vulture, banyak penonton yang ingin melihat bagaimana cara Tim Burton menggambarkan tempat Wonderland pada dirinya. Film ini juga merupakan proyek Disney untuk animasi setelah Avatar.

2. Edward Scissorhands, 1990

Edward Scissorhands merupakan salah satu film terbaik milik Tim Burton, bahkan film ini juga mencapai rating sebesar 90 persen pada Rotten Tomatoes. Film ini menceritakan Edward yang memiliki tangan yang terdiri dari gunting, dan benda tajam lainnya. 

Namun sebenarnya Edward sendiri memiliki hati yang baik, dirinya bertemu Kim Boggs yang percaya kepadanya. Film ini dibintangi oleh Johnny Depp, dan Winona Ryder.

3. Corpse Bride, 2005

Corpse Bride merupakan film animasi Tim Burton terbaik berdasarkan Variety. Film ini bercerita tentang Victor Van Dort salah memberikan cincin pernikahan kepada Emily the Corpse Bride. Cerita mereka kemudian berlanjut dalam dunia hantu yang tak terduga. 

Dalam film ini diceritakan bagaimana cinta sejati, dan cinta yang tulus dapat menyelesaikan masalah. Pengisi suara Corpse Bride juga dihiasi bintang, seperti Johnny Depp, dan Helena Bonham Carter. 

4. Sweeney Todd: The Demon Barber From Fleet Street

Sweeney Todd yang dirilis tahun 2007 ini juga menjadi salah satu karya terbaik Tim Burton. Dibintangi oleh Johnny Depp, Helena Bonham Carter, hingga Alan Rickman.

Menceritakan seorang tukang potong rambut, Sweeney Todd yang mengira istri dan anaknya Johanna telah meninggal. Akibatnya Sweeney pun ingin melakukan aksi balas dendam. Namun ceritanya pun menjadi kompleks ketika Sweeney membunuh setiap orang yang memotong rambut pada salon milik Sweeney Todd. 

Baca Juga: 5 Film Animasi Pixar yang Penuh Makna ini Wajib Ditonton!

5. Charlie and the Chocolate Factory, 2005

Charlie And The Chocolate Factory merupakan film anak-anak yang tak pernah dilupakan. Cerita yang diambil dari karangan buku Roald Dahl dengan judul yang sama ini menceritakan Charlie yang mengunjungi pabrik cokelat milik Willy Wonka.

Pabrik cokelat yang penuh keajaiban ini pun juga menghukum anak-anak yang nakal, dan sombong. Film ini dibintangi oleh Johnny Depp, Freddie Highmore, dan Helena Bonham Carter. 

6. Miss Peregrine’s Home for Peculiar Children

Miss Peregrine’s Home for Peculiar Children diangkat dari buku oleh Ransom Riggs dengan judul yang sama. Menceritakan tentang anak-anak dengan kemampuan khusus yang harus berlindung dari kekuatan jahat Hollows.

Miss Peregrine menyediakan rumah bagi anak-anak dengan kemampuan peculiar untuk berlindung. Namun petualangan dimulai ketika Hollows menemukan tempat perlindungan mereka. 

Film fantasy ini juga memiliki sisi dark fantasy yang khas dengan Tim Burton. Film ini diperankan oleh Eva Green, Judi Dench, Asa Butterfield, dan Samuel L. Jackson. 

7. Dumbo, 2019

Dumbo merupakan cerita klasik anak-anak karangan Helen Aberson dan Harold Pearl. Tahun 2019, Dumbo diangkat ke layar lebar oleh Tim Burton, dengan pemeran seperti Eva Green, dan Colin Farrell.

Menceritakan Dumbo terpisah dari sang ibu dari sebuah sirkus. Cerita Dumbo ini berbeda dengan animasi Disney tahun 1941. Hadirnya Nico Parker, dan Joe Farrier menjadi teman Dumbo pada pencarian sang ibu pada Dumbo live-action 2019. 

Tentu Dumbo mengingatkan orang dengan masa kecil mereka, sehingga film ini wajib ditonton. 

8. Frankenweenie, 2012

Frankenweenie merupakan remake karya Tim Burton pada tahun 1984. Cerita Frankenweenie sendiri diambil dari inspirasi Frankenstein. 

Cerita dimulai dengan  Victor Frankenstein, ilmuwan kecil yang mencoba menghidupkan  Sparky anjing kesayangannya. Victor berhasil menghidupkan Sparky kembali, namun Victor tak sadar formula percobaan digunakan menghidupkan mayat lainnya menjadi monster.

Persahabatan Victor dan Sparky dalam cerita ini menjadi sorotan hangat. Memang, dogs are man's bestfriends! 

Suara dibalik film ini adalah Charlie Tahan, Winona Ryder, dan Frank Welker. 

9. Dark Shadows

Dark Shadows diangkat dari serial televisi dengan judul yang sama. Menceritakan Barnabas Collins yang harus hidup dengan kutukan sebagai vampir. Penyihir bernama Angelique pun mengutuk bahwa semua orang yang dicintai oleh Barnabas pun akan mati. 

Namun sebuah pekerjaan konstruksi memebaskan Barnabas ke dunia. Dengan bertemu dengan keluarganya di masa kini, Barnabas mencoba untuk membalas dendam Angelique. 

Film ini cukup memiliki banyak komedi, meskipun cerita ini cukup memiliki sisi horrornya sendiri. Aktor seperti Johnny Depp, Eva Green, Helena Bonham Carter, dan Chloe Grace Moretz menghiasi film ini.

Baca Juga: 10 Film Animasi Disney Terbaik dari Rating IMDB, Nostalgia Masa Kecil!

Verified Writer

Yohana Belinda

you only live once

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya