TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Film Komedi Tentang Masa Kelulusan SMA yang Seru Banget

Bikin nostalgia masa SMA

wmagazine.com

Masa-masa SMA memang menjadi salah satu masa terindah yang perlu untuk dikenang, karena pastinya penuh kenangan masa remaja yang tak terlupakan. Namun sebelum lulus SMA pastinya harus melalui berbagai lika-liku perjalanan baik menyenangkan,  menyedihkan bahkan membuat stres.

Selain itu, menjadi senior berarti harus mempersiapkan berbagai ujian untuk masuk ke jenjang perkuliahan serta mempersiapkan dengan matang tujuan hidup selanjutnya pada masa peralihan dari remaja ke dewasa. 

Berikut ini terdapat beberapa film Hollywood bergenre komedi yang mengisahkan mengenai masa-masa akhir dan kelulusan SMA yang tak terlupakan. Buat kamu yang udah penasaran maka harus menyimak ulasannya di bawah ini. 

1. Ghost World (2001)

Ghost World adalah film rilisan tahun 2001 yang mengadaptasi kisah dari buku komik berjudul sama karangan dari Daniel Clowes yang dipublish pada tahun 1997. Kisah yang diusung mengenai dua sahabat SMA bernama Enic dan Rebecca yang tinggal bersama setelah lulus SMA. Pastinya kisah dua sahabat ini sangat menarik dengan berbagai tingkah komedi yang sangat menghibur. 

Film komedi remaja ini dibintangi oleh Thora Birch dan Scarlett Johansson yang berperan sebagai pemeran utama. Selain itu, tayangan remaja ini sudah dirilis sejak 20 Juli 2001, serta mampu masuk dalam nominasi Best Adapted Screenplay dalam Academy Awards

Baca Juga: 6 Film Komedi Terbaik yang Dijamin Bikin Ngakak!

2. Superbad (2007)

Superbad bercerita mengenai dua orang sahabat yang berada pada masa senior di SMA yang akan lulus. Namun sebelum kelulusan tersebut, mereka merencanakan sesuatu untuk mengikuti pesta yang mereka anggap akan berjalan keren. Hingga mereka sadar jika kedua teman ini takut untuk berpisah satu sama lain. 

Film Superbad sudah dirilis tanggal 17 Agustus 2007 dan mendapatkan berbagai review positif. Serta mendapatkan keuntungan yang besar hingga mencapai 169 juta dolar AS dari biaya produksi sebesar 20 juta dolar.

3. Lady Bird (2018)

Selanjutnya ada film Lady Bird yang berkisah seorang remaja bernama Christine 'Lady Bird' McPherson yang duduk di bangku senior SMA. Namun ia tidak menyukai tinggal di Sacramento, California serta berencana untuk masuk kuliah di Pesisir Timur AS. Setelah ia masuk ke kampus di New York, ia pun menyadari bahwa kampung halamannya merupakan tempat terbaik dan ia pun rindu dengan keluarganya. 

Film ini mengambil setting tahun 2002, serta menghadirkan aktris populer Saoirse Ronan dan Laurie Metcalf. Lady Bird juga sudah resmi rilis pada tanggal 1 Desember 2017 dan diluncurkan di berbagai negara lainnya.

Di samping itu film ini juga mampu masuk dalam berbagai nominasi dalam ajang Academy Awards ke-90 dan Golden Globe Awards. 

4. The Last Summer (2019)

Kemudian ada film The Last Summer yang berfokus pada empat remaja yang tinggal di Chicago. Sedangkan kisahnya mengenai masa-masa liburan musim panas usai kelulusan SMA. Yang mana juga menyinggung mengenai permasalahan anak-anak yang baru lulus SMA, baik mengenai masa depan saat perkuliahan dan juga asmara. 

The Last Summer sudah ditayangkan oleh Netflix sejak tanggal 3 Mei 2019. Serta menghadirkan beberapa aktor terkenal seperti KJ Apa, Maia Mitchell dan Jacob Latimore. 

Baca Juga: 6 Film Komedi Romantis yang Cocok Ditonton Bareng Kekasih

Verified Writer

Brahm

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya