TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kejahatan yang Pernah Dilakukan Princess Disney, Jangan Ditiru!

Ternyata Princess Disney bisa jahat juga, ya #IDNTimesHype

Pocahontas bersama dengan pria yang dicintainya (dok. Disney via princess.disney.com)

Kapanpun kita membayangkan para princess Disney, pastinya yang terbayang adalah para wanita cantik yang lembut, polos, dan penuh petualangan. Karakter-karakter yang disebut sebagai princess ini kebanyakan digambarkan sebagai sosok yang baik dan penuh kasih. Kebahagiaan dan hal-hal keren bisa dirasakan selama penonton mengikuti kisah para princess ini. 

Namun, seiring waktu berlalu, sepertinya para penonton dan penggemar mulai menyadari bahwa princess-princess ini diam-diam memiliki sisi kegelapan mereka sendiri dan bahkan tanpa disadari bahwa beberapa di antara mereka sudah pernah melakukan kejahatan.

Waduh, siapa saja ya princess Disney yang pernah terlibat dalam suatu tidak kejahatan? dan apa saja kejahatan yang pernah mereka lakukan? Simak daftarnya di bawah ini, ya. 

1. Moana: mencuri perahu milik pulau

Moana bersama Maui di atas kapal milik pulau (dok. Disney via variety.com)

Beranjak remaja, Moana semakin tidak mengerti aturan pulau dan ayahnya yang melarang untuk berlayar menuju lautan lepas. Ia menjadi sosok yang keras kepala dan melawan aturan yang sebenarnya diciptakan untuk menjaga semua penduduk tetap selamat.

Puncak dari kenakalan Moana adalah ia mencuri kapal milik pulau agar bisa berlayar menuju lautan lepas dan menyelamatkan pulaunya. Walaupun perbuatannya ini berbuah manis dengan selamatnya pulau dan warganya, perbuatan Moana yang telah mencuri ini tetap saja tidak bisa dibenarkan.

Baca Juga: Tak Hanya Dongeng, 9 Film Disney Dibuat Berdasarkan Sejarah  

2. Snow White: menerobos masuk ke dalam rumah orang asing

Snow white bersama para kurcaci (dok. Walt Disney Studio via telegraph.co.uk)

Siapa yang tidak menyukai si Putri Salju yang cantik, lembut nan menawan? Putri Salju atau Snow White adalah salah satu karakter ikonik Disney yang sangat populer bahkan hingga saat ini.

Walaupun filmnya pertama kali muncul lebih dari tiga puluh tahun lalu, di mana teknologi animasi belum secanggih sekarang, nyatanya penggemar masih sangat menyukai film satu ini. Setelah bertahun-tahun, penonton mulai menyadari bahwa putri salju sebenarnya telah melakukan kejahatan lho di dalam film.

Ia yang berhasil kabur dari kejaran pembunuh menerobos masuk ke dalam rumah para kurcaci yang sedang kosong dan bahkan tidur di tempat tidur mereka. Jika itu terjadi di dunia nyata, apakah menurutmu tingkah Putri Salju akan dibiarkan begitu saja?

3. Elsa: membekukan kerajaan dan saudarinya

Elsa menggunakan kekuatannya (dok. Disney via forbes.com)

Let it go! Let it go!

Ini adalah kalimat ikonik Elsa yang sangat melekat di hati dan pikiran para penonton. Elsa adalah salah satu karakter di film Disney, Frozen, bersama dengan adiknya yang bernama Anna. Elsa adalah ratu dari Kerajaan Arendelle yang diam-diam memiliki kekuatan es ajaib.

Kisah Elsa bersama adiknya yang penuh petualangan dan cinta membuat banyak penonton jatuh hati dan menyukai film Frozen. Sayangnya para penonton sepertinya lupa bahwa Elsa telah membekukan seluruh kerjaan, mengutuk adiknya yang membuat hatinya perlahan membeku, dan mencoba kabur setelah melakukan semua kejahatannya ini.

Apa yang kemudian Elsa lakukan untuk menyelesaikan masalahnya ini? Ia ternyata lebih memilih untuk kabur dan bernyanyi daripada menghadapi masalah yang telah diciptakannya.

4. Pocahontas: membuat desa dalam bahaya demi pria yang dicintainya

Pocahontas bersama seekor rakun (dok. Disney via screenrant.com)

Tema yang umum diangkat di film-film Disney era 1990-an adalah berpusat pada karakter princess yang tak sengaja bertemu pria atau pangeran tampan dan seketika langsung menyadari bahwa pria itulah jodohnya. Pocahontas termasuk salah satu di antara princess Disney yang seperti itu.

Ketika John Smith tiba di dunia Pocahontas dan tak sengaha bertemu dengannya, Pocahontas dengan cepat langsung jatuh hati dan menempatkan rasa cintanya di atas segala urusan, termasuk warga desa dan keluarganya. Bahkan, kekuatan cinta Pocahontas membuatnya sampai rela membahayakan desa hanya demi pria yang dicintainya. 

Baca Juga: 5 Princess Disney dengan Kisah Hidup Paling Menyedihkan, Siapa Saja?

Verified Writer

Ciams

Writer wannabe~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya