TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

IMS 2020: 5 Fakta Raden Rauf, Hot Daddy Hits Idola Netizen

Raden Rauf akan tampil di IMS 2020

Instagram.com/radenrauf

Generasi millenials mana sih yang gak kenal selebgram Raden Rauf? Bermula dari Twitter Raden Rauf kemudian viral di Instagram karena sering menjawab pertanyaan warganet di akun sosial media miliknya.

Jawabannya sesekali solutif buat mereka yang butuh solusi percintaan, tapi lebih sering bikin ketawa ngakak. Berikut 5 fakta tentang Raden Rauf yang perlu kamu ketahui.

1. Sosok penyayang keluarga

Instagram.com/radenrauf

Raden Rauf mengklaim dirinya sebagai hot daddy. Ia dan istrinya, Serly Virgiola, memiliki dua anak perempuan yang lagi lucu-lucunya nih. Namanya, Hagia Sophia Anwar dan Ilsa Xandria Anwar.

Raden Rauf pun sering membagikan momen kebersamaannya dengan kedua anak dan istrinya. Lewat akun sosial medianya, Raden Rauf pun sering menghabiskan waktu liburan dengan istri dan kedua anaknya. 

Baca Juga: IMS 2020: Jejak Karier Baim Wong Selama 2 Dekade di Dunia Entertaiment

2. Berawal dari Twitter, ia pun makin dikenal di jagat Instagram

Popularitasnya di sosial media berawal dari Twitter. Ia sering kali membuat konten #memetwit alias cerita seram yang biasanya diunggah saat malam Jumat. Raden Rauf juga dikenal sebagai sosok yang kocak di Instagram story.

Gimana enggak, melalui fitur tanya jawab yang disediakan Instagram, pria yang hobi fotografi ini hampir setiap hari menjawab pertanyaan warganet. Jawabannya kebanyakan kocak. Tapi, ada juga yang ngeselin, guys!

Penggemar Raden Rauf pun tak hanya dari Indonesia. Warganet Malaysia pun mengagumi sosoknya. Bapak dua anak itu pun pernah diundang menjadi bintang tamu di Suria FM, salah satu radio di Malaysia. 

3. Pernah diundang ke Istana Negara oleh Presiden

Berbagai sumber

Popularitas Raden Rauf juga terdengar sampai ke telinga Presiden. Sampai-sampai, Presiden Joko Widodo pun pernah mengundang Raden Rauf sebagai salah satu selebgram untuk pemaparan acara Asian Games tahun 2018 lalu. 

4. Meski sering ngaku jadi mantannya Raisa, Raden Rauf ternyata sosok dermawan

Instagram.com/radenrauf

Raden Rauf ternyata sosok dermawan. Bersama dengan salah satu yayasan amal, Raden Rauf turut memberikan donasi kepada pihak-pihak yang membutuhkan.

Raden Rauf juga memberikan sumbangan kepada panti asuhan dan korban banjir di Jawa Barat beberapa waktu lalu. 

Baca Juga: IMS 2020: Berawal dari Poconggg, Arief Muhammad Jadi Entrepreneur Muda

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya