TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 KDrama Berlatar SMA yang Cerita Cintanya Gemesin Buat Ditonton

Pas nonton pasti kamu ketawa sendiri!

soompi.com

Drama Korea memang digandrungi banget berbagai kalangan. Alur ceritanya bikin gregetan plus penasaran sendiri nih. Nah berikut ini IDN Times berikan rekomendasi drama Korea yang berlatar SMA buatmu. Alur ceritanya romantis bikin gemes-gemes sendiri saat ditonton.

1. Cheer Up (Sassy Go Go).

dramabeans.com

Drama yang di bintangi oleh Jisoo ini menceritakan tentang cheerleader di SMA Sevit. Drama ini menceritakan tentang percintaan dan persahabatan. Di awal episode drama ini banyak adegan-adegan yang mengharukan.

Mulai dari, kisah sulit yang dialami siswa yang mendapatkan tekanan tuntutan dari orang tua mereka. Mereka terluka dan terbebani oleh orang tua yang lebih mementingkan peringkat sekolah ketimbang kebahagiaan anak.

Kehidupan keras pun di lakoni oleh siswa siswi SMA Sevit ini, luka yang mereka alami begitu dalam sehingga mereka tak bisa menahannya sendiri. Mereka pun bertekad agar bisa sukses dalam cheerleader.

2. School 2015.

viki.com

Suatu hari, Eun Byul menghilang saat sedang melakukan perjalanan sekolah dan disaat yang bersamaan, Eun Bi dinyatakan meninggal karena tubuhnya ditemukan di pinggir laut. Namun, keajaiban terjadi yaitu Eun Bi masih hidup dan berada di rumah sakit dan semua orang mengira Eun Bi adalah Go Eun Byul ditambah ingatan Eun Bi yang hilang karena aksi bunuh dirinya.

Semenjak itu pun, Eun Bi hidup menjadi Go Eun Byul tanpa mengetahui siapa dia yang sebenarnya dan sedikit demi sedikit, Eun Bi menguak rahasia Eun Byul yang menyeramkan. Eun Bi pun terlibat cinta segitiga antara Yi Ahn dan Gong Tae Kwang (Yook Sung Jae).

3. Reply 1988.

soompi.com

Ini adalah salah satu drama paling banyak di gemari di tahun 2015, drama ini juga sebagai drama yang berhasil melambungkan nama Park Bo Gum dan Lee Hyeri di dunia acting. Drama korea bertema sekolah sekaligus drama korea bertema percintaan romantic ini juga merupakan drama korea bertema remaja lho guys.

Drama Korea berjudul “Reply 1988” ini jalan cerita setiap episodenya unik. Dengan berlatar belakang di tahun 1988, drama ini berhasil membuat para penonton berusaha menerka-nerka apa yang akan terjadi di episode selanjutnya. Seru banget deh pokoknya drama ini.

4. Hi! School : Love On.

viewasian.com

Lee Seul Bi (Kim Sae Ron) adalah seorang malaikat yang diutus ke bumi demi menjaga Shin Woo Hyun (Nam Woo Hyun), yang tinggal bersama neneknya dan dia sangat sakit hati karena ditinggalkan oleh kedua orang tuanya. Meskipun dia kini bersikap dingin, tetapi Woo Hyun sangat populer di sekolah karena ketampanan dan kemampuan menyanyinya.

Writer

dyah

no one can describe me

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya