TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Film Eropa yang Tayang di KlikFilm Juni 2023, Animasi hingga Komedi

Bikin daftar tontonanmu makin panjang

Angry Annie (dok. Diaphana/Angry Annie)

KlikFilm merupakan layanan streaming yang dikembangkan oleh Falcon Pictures. Tak seperti platform lainnya yang banyak menayangkan film buatan Amerika, KlikFilm menghadirkan deretan film tak kalah menarik dari tanah Eropa.

Setiap bulannya, judul-judul baru terus bertambah, bikin daftar tontonanmu semakin panjang. Nah, berikut ini enam rekomendasi film Eropa yang tayang di KlikFilm mulai Juni 2023.

1. Oink (2022)

Oink (dok. Viking Film/Oink)

Oink merupakan film animasi Belanda yang disutradarai oleh Mascha Halberstad. Film ini diadaptasi dari buku The Revenge of Oink karya Tosca Menten. Menceritakan seorang gadis bernama Babs yang pada hari ulang tahunnya yang ke-9 mendapat hadiah seekor anak babi dari kakeknya. Meski sempat dilarang ibunya, Babs siap membuktikan bahwa ia bisa merawat dan melatih anak babi itu dengan baik.

2. No Dogs or Italians Allowed (2022)

No Dogs or Italians Allowed (dok. Lux Fugit/No Dogs or Italians Allowed)

Film animasi Prancis garapan sutradara Alain Ughetto ini berlatar pada abad ke-20. Di Italia Utara, tepatnya di Ughettera, sebuah keluarga hidup sangat sulit. Mereka memimpikan sesuatu yang lebih baik dengan pindah ke luar negeri.

Konon, Luigi Ughetto menempuh perjalanan melewati Pegunungan Alpen dan sampai ke Prancis. Di sana nasib keluarga mereka berubah. Puluhan tahun kemudian, cucu Ughetto melakukan perjalanan ke masa lalu untuk meninjau ulang sejarah mereka.

Baca Juga: 7 Film Terbaru Tayang di KlikFilm April 2023, Catat Judulnya!

3. Songs for the Second Floor (2000)

Songs from the Second Floor (dok. Easy Film/Songs from the Second Floor)

Film drama komedi Swedia ini disutradarai oleh Roy Andersson. Film ini terdiri dari banyak cerita dan karakter. Ada seorang pria yang baru saja dipecat oleh bosnya. Seorang anak yang menunggu ayahnya di kedai kopi. Pialang saham yang terjebak kemacetan. Hingga seorang ekonom yang putus asa. Film ini mengangkat tema kebohongan, pengabaian, kerinduan, dan persahabatan.

4. You, The Living (2007)

You, The Living (dok. Studio 24/You, The Living)

Masih disutradarai Roy Andersson, You, The Living merupakan film kedua dari trilogi yang diawali dengan Songs from the Second Floor dan dilanjutkan A Pigeon Sat on a Branch Reflecting on Existence (2014). Sama seperti film sebelumnya, You, The Living mengeksplorasi tema pencarian eksistensi diri. Kisahnya berpusat pada banyak individu.

Ada wanita yang kelebihan berat badan. Psikiater yang tidak puas. Seseorang yang patah hati. Tukang kayu, konsultan bisnis, dan seorang suaminya penjual permadani.

5. Angry Annie (2022)

Angry Annie (dok. Diaphana/Angry Annie)

Film drama Prancis ini disutradarai oleh Blandine Lenoir. Bercerita tentang Annie, seorang wanita yang hamil tanpa perencanaan. Berlatar di sebuah desa di Prancis pada 1974.

Annie kemudian menjadi ibu bagi dua remaja. Ia bekerja untuk memenuhi kebutuhan. Suatu hari, Annie bertemu dengan organisasi Gerakan Pembebasan Aborsi dan Kontrasepsi. Annie lalu bergabung dengan mereka dan menemukan makna baru dalam hidupnya.

Baca Juga: 7 Film Era 70-an yang Tayang di KlikFilm, Ada Aksi hingga Komedi

Verified Writer

Ekos Saputra

gemar membaca dan menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya