TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

8 Film Superhero Marvel yang Direncanakan Tayang Pada Tahun 2020-2022

Ada superhero baru lho

hype.my

Gak bisa dipungkiri jika ketertarikan publik dengan film superhero, termasuk dari Marvel begitu besar. Bahkan, belum lama ini film "Avengers: The End" menjadi buruan para pencinta superhero, sampai-sampai bioskop di Indonesia membuka jadwal hingga 24 jam!

Meskipun bertajuk end game, superhero Marvel gak bener-bener selesai kok. Dilansir dari This Is Insider, ini delapan film dan sekuel Marvel yang akan dirilis dari tahun 2020 hingga 2022. Keep scrolling!

1. Black Widow

cbr.com

Film "Black Widow" sudah diprediksi oleh Scarleet Johansson, pemeran superhero Black Widow. The Hollywood Reporter akhirnya melaporkan kalau Cate Shortland akan berperan sebagai sutradara film "Black Widow" pada 2020. Nah, latar belakang film ini pun dibuat sebelum "The Avengers" 2014.

2. The Eternals

hypebeast.com

Kali ini Marvel akan menciptakan karakter baru dari makhluk kosmik. Beberapa kemungkinan pemerannya pun sudah keluar lho. "The Eternals" ini dikabarkan akan dibintangi oleh aktor Korea Selatan Ma Dong-Seok, Richard Madden, Kumail Nanjani, dan Angelina Jolie.

3. Shang-Chi

Digital Spy

Seperti budaya negeri tirai bambu, Marvel membuat film "Shang-Chi" tentang master kungfu lho. Wah makin bikin penasaran aja! Kira-kira siapa ya pemerannya?

Baca Juga: Siapa Karakter Captain Marvel yang Cocok dengan Kamu?

4. Captain Marvel 2

theverge.com

Dikenal superhero paling kuat, kamu setuju gak nih kalau film "Captain Marvel" memiliki sekuelnya? Namun, produser Captain Marvel, Mary Livanos belum bisa memberitahu apakah Captain Marvel 2 termasuk dalam delapan film terbaru Marvel. Hmm, semoga aja Marvel memberi suprise tentang film"Captain Marvel 2" deh.

5. Doctor Strange 2

denofgeek.com

Dengan sifatnya yang mistik dan magis, film "Doctor Strange 2" memungkinkan sekali untuk hadir di layar bioskop. Selain itu, Sutradara Doctor Strange, Scott Derrickson telah menandatangani kontrak untuk memimpin proses film "Doctor Stranger 2".

6. Black Panther 2

denofgeek.com

Pemain Black Panther, Ryan Coogler sudah menandatangani kontrak proses pembuatan sekuel film "Black Panther". Selain itu, menurut Entertainment Weekly, film ini akan memulai syutingnya pada akhir 2019 atau awal 2020 lho.

7. Young Avengers

hype.my

Mungkin kamu gak asing dengan Cassie Lang, anak dari Ant-Man. Kabarnya, Cassie salah satu dari Young Avengers lho. Dilansir We Got This Covered, film "Young Avengers" sudah masuk tahap pengembangan awal di Marvel Studios. Jadi, gak sabar!

Baca Juga: 5 Film Superhero Marvel Ini Batal Diproduksi, Sayang Banget!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya