TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kondisi Terakhir Nani Wijaya Sebelum Wafat, Sempat Cari Donor Darah

Rekan artis cerita momen terakhir sebelum Nani Wijaya wafat

rekan artis di rumah duka Nani Wijaya (IDN Times/Erfah Nanda)

Bogor, IDN Times - Nani Wijaya, aktris senior Tanah Air, meninggal dunia pada Kamis (16/3/2023). Kabar duka ini disampaikan langsung oleh sang anak, Cahya Kamila, lewat Instagram pribadinya.

"INNALILLAHIWINAILAIHIROJIUN Telah bepulang ibunda kami tercinta dengan tenang Ibu Hj. Nani Widjaya . Di Rs Fatmawaty 16 Maret 2023 pd pukul 3.28," tulisnya.

Rekan sesama artis yang dijumpai di rumah duka menceritakan kondisi Nani Wijaya sebelum meninggal dunia. Ternyata mendiang sempat gak dapat ruang ICU dan membutuhkan 10 kantong darah.

Baca Juga: Artis Senior Nani Wijaya Meninggal Dunia

1. Sempat dilarikan ke rumah sakit

rekan artis di rumah duka Nani Wijaya (IDN Times/Erfah Nanda)

Beberapa hari sebelum meninggal dunia, kondisi keshatan Nani Wijaya sempat drop. Ia pun dilarikan ke rumah sakit oleh anaknya, Cahya.

"Jadi sempet Kak Cahya itu pulang ke rumah. Baru mau cuci muka, terus tidur. Tiba-tiba Ibu (Nani Wijaya) ngedrop. Akhirnya beliau di bawah ke rumah sakit," ucap Feby Marcelia di rumah duka Nani Wijaya, Sentul, Bogor, pada Kamis (16/3/2023).

Ia menambahkan bahwa saat itu Nani Wijaya sempat gak dapat ruang ICU. "Dan katanya saat itu ruang ICU penuh. Ruangan tuh pada penuh. Aku tanya memang beliau gak sadar dan udah dibantu alat," tambahnya.

2. Membutuhkan 10 kantong darah

rekan artis di rumah duka Nani Wijaya (IDN Times/Erfah Nanda)

Dijumpai di lokasi yang sama, Rina Hasyim menceritakan bahwa mendiang sempat membutuhkan 10 kantong golongan darah O.

"Dia minta darah katanya 10 kantong. Golongan darahnya sama, waktu kemarin minta golongan O. Saya bilang saya golongan O, tapi karena udah tua gak boleh," ucap Rina.

Sementara itu, Connie Sutedja menambahkan bahwa Nani Wijaya harusnya mendapatkan kantong darah hari ini. Namun sayang, sudah terlambat karena mendiang telah meninggal dunia.

"Tapi kemarin akhirnya minta langsung ke PMI pusat. Dia dapat untuk hari ini, tadinya mau transfusi, tapi keburu gak ada. Saya ikhlas, kok," tambahnya.

Baca Juga: Biodata dan Profil Nani Wijaya, Legenda Film dan Sinetron Indonesia

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya