TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Miracle In Cell No. 7 Versi Indonesia Pengin Dipamerkan ke BTS, Cihuy!

Miracle In Cell No. 7 versi Indonesia tayang 8 September nih

Sutradara, produser dan pemain film Miracle In Cell No.7 saat gala premiere pada Kamis (1/9/2022) (IDN Times/Erfah Nanda)

Film Miracle In Cell No. 7 Versi Indonesia siap tayang pada 8 September 2022 mendatang. Digarap Hanung Bramantyo, film ini sukses bikin film maker asli Korea kagum. Mereka adalah sang sutradara, Lee Hwan Kyung, dan Kim Min Ki selaku produser.

Lee Hwan Kyung dan Kim Min Ki kompak berikan pujian kepada film yang dibintangi oleh Vino G Bastian ini. Bahkan sampai pengin dipamerkan ke BTS, lho. Seperti apa selengkapnya? Keep scrolling!

1. Lee Hwan Kyung dan Kim Min Ki beri pujian untuk film Miracle In Cell No.7 Versi Indonesia

Sutradara, produser dan pemain film Miracle In Cell No.7 saat gala premiere pada Kamis (1/9/2022) (IDN Times/Erfah Nanda)

Lee Hwan Kyung sutradara Miracle In Cell No.7 asli Korea berikan pujian untuk film remake versi Indonesia. Dalam gala premiere film Miracle In Cell No.7 versi Indonesia, ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak.

"Pertama-tama, saya mau mengucapkan terima kasih kepada sutradara, pemain, dan Falcon Pictures yang telah membuat film ini dengan sangat baik," ucap Lee Hwan Kyung di gala premiere Miracle in Cell No 7 di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, pada Kamis (1/9/2022).

Baca Juga: 10 Fakta Soundtrack Film Miracle In Cell No. 7, Dinyanyikan Semua Cast

2. Ada sesuatu yang baru dalam film Miracle In Cell No. 7 versi Indonesia

Sutradara, produser dan pemain film Miracle In Cell No.7 saat gala premiere pada Kamis (1/9/2022) (IDN Times/Erfah Nanda)

Lee Hwan Kyung menambahkan ada warna baru dalam Miracle In Cell No. 7 versi Indonesia. Yups, adanya budaya dan kebiasaan khas masyarakat Indonesia

"Menurut saya, sih, ini sesuatu warna baru. Ada sentuhan Indonesia dalam film ini. Saya menikmati hal-hal yang belum pernah saya tau," tambah Lee Hwan Kyung.

3. Pengin pamerkan film Miracle In Cell No.7 versi Indonesia ke BTS

Sutradara, produser dan pemain film Miracle In Cell No.7 saat gala premiere pada Kamis (1/9/2022) (IDN Times/Erfah Nanda)

Saking bagusnya, sang sutradara asal Korea ini ingin memamerkan film Miracle In Cell No.7 versi Indonesia ke BTS. 

"Pengen bawa film ini (Miracle In Cell No.7 versi Indonesia) ke BTS," ucap Lee Hwan Kyung. Bikin penonton satu studio histeris, nih. "Banyak ARMY, ya," tambahnya.

Baca Juga: Vino G. Bastian Riset ke Psikolog, Demi Peran di Miracle in Cell No. 7

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya