TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Umi Pipik Dihujat Usai Singgung Pemilu, Abidzar Minta Maaf

Abidzar meminta maaf melalui unggahannya

Umi Pipik dan Abidzar (instagram.com/_ummi_pipik_)

Umi Pipik menjadi pembicaran publik usai menyuarakan pendapatnya tentang ketakutan ada kecurangan di Pemilu 2024. Dari unggahan di Instagramnya tersebut, Umi Pipik langsung tuai hujatan netizen hingga menutup kolom komentar.

Abidzar Al Ghifari anak laki-laki tertua Umi Pipik dan Almarhum Ustaz Jefri Al-Buchori langsung mengunggah Story permintaan maaf atas unggahan sang ibunda.

1. Umi Pipik menyinggung adanya kecurangan di Pemilu 2024

Umi Pipik (instagram.com/_ummi_pipik_)

Dalam Instagram Story yang ramai diperbincangkan, Umi Pipik menuliskan bahwa dirinya tetap bangga dengan pilihannya, sekalipun ia menulis dan menduga kemungkinan adanya kecurangan di dalam Pemilu 2024. Diketahui, istri almarhum Ustaz Jefri Al Buchori ini memang memilih pasangan paslon 01.

"Kalaupun ada kecurangan dan ketidakjujuran dan kalaupun PBW sudah disetting untuk menang, saya pribadi tetap bangga dengan pilihan saya. Setidaknya menjadi saksi saya di akherat kepada siapa saya memilih pemimpin," tulisnya menggunakan emoji satu.

Unggahan Umi Pipik yang tuai kontroversi ini sebenarnya berangkat dari keresahannya atas dugaan kecurangan yang menurut pendakwah ini pernah terjadi di Pemilu 2019 lalu.

"Saya kembali teringat pemilu yang lalu dengan segala kecuranganya yang saat itu saya memilih paslon yang sekarang memcalonkan lagi. Maka wajar jika tulisan story saya karena ketakutan saya akan kejadian pemilu itu terulang lagi, dan saya melihat semua figur paslon baik, karena mereka anak bangsa yang sudah berdedikasi di negara ini," tambah Umi Pipik dalam unggahannya.

Baca Juga: 7 Potret Umi Pipik Masuk Rumah Sakit, Dijenguk Keluarga dan Artis

2. ⁠Langsung diserbu netizen, Abidzar Al Ghifari minta maaf

Abidzar Al Ghifari (instagram.com/abidzar73)

Karena unggahan tersebut, Umi Pipik langsung diserbu netizen. Ia bahkan memilih untuk menutup komentar di postingan Instagramnya. "Maaf saya matikan kolom komentarnya karena saya tidak mau kotor hati dengan baca hujatan kalian semua dan saya gak mau gaduh di rumah saya," tulisnya.

Di sisi lain, Abidzar Al Ghifari, anak sulung Umi Pipik pun mengunggah tulisan permintaan maaf mewakili sang ibu di media sosial. Ia ingin mewakilkan keluarga, sebagai anak laki-laki tertua.

"Saya mewakilkan keluarga meminta maaf atas apa yang telah terjadi dan sedang jadi perbincangan semua orang. Saya sangat amat mengerti kesalahan yang dibuat, memang tidak pantas untuk kami melontarkan atau fitnah itu," ujar Abidzar.

Ia bahkan meminta maaf kepada Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, atas perkataan Umi Pipik. Pemain film Balada Si Roy juga mengakui sebagai pendukung paslon 02.

"Saya sebagai pendukung dan coblos tim 02 ingin minta maaf terlebih untuk pak Prabowo dan juga mas Gibran, kepada para pendukung 02, dan juga untuk orang-orang yang tersinggung," lanjutnya.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya