TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Film dengan Rating Tinggi di Paruh Pertama 2023 Versi Letterboxd

Spider-Man: Across the Spider-Verse memimpin

cuplikan film Past Lives (dok. Killer Films/Past Lives)

Bisa dibilang, sejumlah film yang rilis pada paruh pertama 2023 penuh kejutan. Mulai dari kehadiran sekuel film waralaba blockbuster yang jadi pelipur lara para penggemarnya, sederet sutradara wanita yang meramaikan jagat perfilman dunia dengan karya terbaik mereka, hingga sineas muda yang membawa angin segar dengan film debut mereka. 

Sebagai salah satu jejaring sosial terbesar bagi para pencinta film, Letterboxd merilis daftar film dengan rating tertinggi di paruh pertama 2023. Untuk daftar ini, kurator Letterboxd telah memilih film dari seluruh penjuru dunia yang telah melakukan penayangan perdana baik di bioskop maupun layanan streaming dan diberi rating oleh minimal 2.000 pengguna Letteboxd.

Gak kaleng-kaleng, lima film ini mendapatkan rating tinggi dari Letterboxd. Dua di antaranya adalah film animasi, lho!

1. Spider-Man: Across the Spider-Verse - 4.6/5

cuplikan film Spider-Man: Across the Spider-Verse (dok. Sony Pictures Animation/Spider-Man: Across the Spider-Verse)

Spider-Man: Across the Spider-Verse berada di posisi pertama dengan rating 4,6 dari 470 ribu ulasan pengguna Letterboxd. Membutuhkan waktu hampir 5 tahun untuk merampungkan tahap produksinya, sekuel Spider-Man: Into the Spider-Verse ini sama sekali tidak mengecewakan para penggemarnya.

Masih menggabungkan animasi 2D dan 3D dengan sentuhan visual ala buku komik, Sony Pictures Animation kembali menghadirkan petualangan Spider-Man dari lintas alam semesta dalam skala jauh lebih besar dan tentunya visual yang memanjakan mata.

Spider-Man: Across the Spider-Verse masih berfokus pada Miles Morales (Shameik Moore) yang kini telah menjadi Spider-Man seutuhnya. Setelah bertemu kembali dengan Gwen Stacy (Hailee Steinfeld), Miles mendapati dirinya terlempar ke multiverse dan bertemu dengan Spider Society. Sadar bahwa cara mereka dalam melindungi eksistensi multiverse salah, Miles harus berhadapan dengan Miguel O’Hara (Oscar Isaac) agar dapat menyelamatkan orang terkasihnya.

2. Past Lives - 4.3/5

cuplikan film Past Lives (dok. Killer Films/Past Lives)

Film dengan rating tertinggi versi Letterboxd berikutnya adalah Past Lives. Celine Song berhasil memulai debut penyutradaraannya melalui sebuah kisah cinta realistis nan memilukan dalam balutan sinematografi yang menentramkan. Dikombinasikan dengan performa akting jajaran cast yang tanpa cela, Past Lives meraih rating 4,3 dari 25 ribu voting yang diberikan oleh pengguna Letterboxd.

Past Lives mengikuti Nora (Greta Lee) dan Hae Sung (Teo Yoo), dua anak kecil yang berteman sangat baik harus terpisah ketika keluarga Nora memutuskan untuk pindah ke luar negeri. Selang 20 tahun kemudian, keduanya kembali bertemu dan menghabiskan satu minggu dengan melakukan banyak hal, termasuk membicarakan cinta dan takdir.

Baca Juga: 10 Film Terbaik Letitia Wright Versi Letterboxd, Ada Black Panther!

3. Guardians of the Galaxy Vol. 3 - 4.1/5

cuplikan film Guardians of the Galaxy Vol. 3 (dok. Marvel Studios/Guardians of the Galaxy Vol. 3)

Jadi film penutup dari trilogi Guardians of the Galaxy sekaligus film ke-32 dalam Marvel Cinematic Universe (MCU), Guardians of the Galaxy Vol. 3 meraih rating 4,1 dari 281 ribu voting pengguna Letterboxd. Meskipun tidak sebagus dua film pendahulunya, setidaknya backstory Rocket Racoon mampu membuat penggemarnya berderai air mata. Set produksi yang megah juga menjadikan Guardians of the Galaxy Vol. 3 tampil menonjol di MCU fase kelima.

Guardians of the Galaxy Vol. 3 mengikuti Peter Quill (Chris Pratt) yang masih belum melupakan Gamora (Zoe Saldana). Meskipun begitu, Quill tetap mengumpulkan timnya untuk menjaga alam semesta, termasuk melakukan sebuah misi berbahaya yang jika gagal dapat menjadi akhir bagi Guardians.

4. Nimona - 4.0/5

cuplikan film Nimona (dok. Annapurna Pictures/Nimona)

Disadur dari novel grafik karya ND Stevenson, Nimona mendapatkan rating 4.0 dari 12 ribu voting pengguna Letterboxd. Hampir gagal tayang saat Disney menutup Blue Sky Studios pada 2021 ketika layout dari film arahan Nick Bruno dan Troy Quane hampir rampung, Annapurna dan Netflix mengambil alih proyek Nimona.

Mengusung konsep animasi serupa dengan Spider-Man: Across the Spider-Verse, Nimona menghadirkan sensasi menonton film animasi yang belum pernah ada sebelumnya. Gak kalah seru, lho!

Nimona mengisahkan Ballister Boldheart (Riz Ahmed), ksatria yang dituduh telah melakukan tindak kejahatan. Satu-satunya orang yang mampu memulihkan namanya adalah Nimona (Chloë Grace Moretz), shapeshifter–makhluk pengubah bentuk–sekaligus remaja yang dikenal suka mengacau sekaligus makhluk yang telah Ballister janjikan akan ia lenyapkan. Keduanya pun bersatu dan menghadapi petualangan yang menegangkan.

Baca Juga: 4 Alasan Nonton Nimona di Netflix, Protagonisnya Badass!

Verified Writer

Febby Arshani

Akwoakwoakwoak

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya