TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Film dan Serial Anya Taylor-Joy Rating Tinggi Versi Rotten Tomatoes

Tembus sampai 96 persen, lho!

Anya Taylor-Joy dalam The Queen's Gambit (dok. Netflix/The Queen's Gambit) Anya Taylor-Joy dalam Emma (dok. Perfect World Pictures/Emma)

Nama Anya Taylor-Joy mungkin sudah tak asing untuk kamu dengar. Pasalnya, aktris Hollywood ini naik daun sejak membintangi film Split (2016) dan serial Netflix, The Queen's Gambit (2020). Kemampuan akting artis 26 tahun ini sudah sangat diakui.

Mampu perankan beragam karakter dengan apik, Anya Taylor-Joy sudah beberapa kali menyematkan namanya dalam berbagai ajang penghargaan. Di usianya yang masih muda, Anya sudah mendapatkan piala Golden Globe Award.

Dari sekian banyaknya film dan serial yang sudah dibintangi Anya Taylor-Joy, ada beberapa di antaranya yang mendapatkan rating tinggi dari Rotten Tomatoes. Sukses memukau penonton berkat aktingnya, nih!

1. Mendapatkan rating 76 persen, Last Night in Soho mampu mempertahankan jalan cerita mendebarkan. Anya memerankan seorang penyanyi bernama Sandie

2. Beradu peran dengan James McAvoy dalam Split (2016), Anya memerankan Casey Cookie. Film tentang kepribadian ganda ini ratingnya 77 persen

3. Barry (2016) memberikan pandangan terkait kehidupan kuliah Barack Obama. Dapat rating 80 persen, Barry dikisahkan tiba di New York pada 1981

4. Anya perankan Gina Gray dalam Peaky Blinders musim ke-5. Meski karakterisasinya dangkal, serial ini dapat rating 86 persen berkat visualnya

Baca Juga: 9 Potret Kencan Anya Taylor-Joy dan Malcolm McRae, Serasi!

5. Emma (2020) diangkat dari novel karya Jane Austen. Fillm yang berfokus pada kisah cinta Emma Woodhouse ini mendapatkan rating 86 persen

6. Dengan rating 87 persen, Thoroughbreds memberikan naskah yang menyegarkan. Bahkan, film thriller remaja ini hadirkan plot twist tak terduga

7. The Dark Crystal: Age of Resistance (2019) berikan petualangan fantasi yang epik dan menyenangkan. Anya memerankan Gelfling Brea

8. Baru saja tayang, The Northman (2022) hadirkan nuansa Viking yang kental. Dibintangi juga oleh Ethan Hawke, film ini kantongi rating 89 persen

9. Mendapat rating 90 persen, The Witch (2015) berlatar di Inggris pada 1630. Film horor ini berikan suasana meresahkan yang bikin gak nyaman

Baca Juga: Ada The Northman, 9 Film Anya Taylor-Joy yang Sayang Dilewatkan

Verified Writer

Fernanda Saputra

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya