TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Siap Merinding, Ini 5 Film Horor Korea yang Tayang 2019

Ada Park Seo Joon!

post.naver.com

Bagi kalian para pecinta horor, pasti sudah menunggu sederet film horor Hollywood yang akan rilis pada tahun 2019 mendatang. Mulai dari kemunculan Pennywise si Badut dalam sequel It: Chapter Two, lalu kembalinya boneka seram Chucky di sequel Child's Play hingga kembalinya boneka Annabelle.

Selain Hollywood yang memiliki segudang daftar film horor yang akan rilis pada tahun 2019 mendatang, industri perfilman Korea Selatan juga memiliki beberapa judul film horor yang menarik untuk ditonton. Apa saja? Mari simak ulasan di bawah ini.

1. 0.0MHz

post.naver.com

Film 0.0MHz ini disutradarai oleh Yoo Sun Dong yang sebelumnya menyutradarai sequel dari film horor Korea lainnya yaitu Death Bell 2: Bloody Camp pada tahun 2010 yang dibintangi oleh Hwang Jung Eum, Park Ji Yeon, Yoon Si Yoon, Park Eun Bin, Ji Chang Wook, dan masih banyak lagi.

Film ini merupakan adaptasi dari komik internet dengan judul yang sama karya Jang Jak yang terbit di situs Daum pada tahun 2012.

Film ini dibintangi oleh Eun Ji 'Apink' sebagai So Hee, Sungyeol 'Infinite' sebagai Sang Yeob, Choi Yoon Young sebagai Yoon Jung, Shin Joo Hwan sebagai Han Seok, dan Jung Won Chang sebagai Tae Soo. Mereka adalah anggota dari klub eksplorasi supranatural yang mengunjungi rumah berhantu.

Baca Juga: 5 Film Horor Netflix yang Bikin Kamu Parno di Rumah, Hiii Serem!

2. Closet

hankooki.com

Film Closet ini dibintangi oleh Ha Jung Woo yang berperan sebagai seorang ayah serta ada juga aktor Kim Nam Gil yang berperan sebagai seorang pengusir setan. Saat proses casting selesai, film ini memulai syutingnya pada pertengahan September.

Film ini akan menggambarkan bagaimana hubungan antara ayah dan anak yang sangat putus asa saat istri dan juga ibu mereka meninggal sehingga mereka memutuskan untuk pindah ke rumah yang ada di pegunungan.

Ha Jung Woo kehilangan istrinya dan harus merawat anaknya. Dia berada di situasi yang misterius dengan anaknya dan mengalami beberapa perubahan emosional setelah kejadian tersebut.

3. The Divine Fury

twitter.com/ParkSeoJoon_ID

The Divine Fury dibintangi oleh Park Seo Joon sebagai Yong Hoo, Woo Do Hwan sebagai Ji Shin, dan Ahn Sung Ki sebagai Pendeta Ahn. Film ini menceritakan tentang Yong Hoo yang kehilangan ayahnya saat masih kecil karena ayahnya meninggal akibat kecelakaan. Sejak saat itu Yong Hoo tidak mempercayai orang-orang di sekitarnya.

Saat dewasa, Yong Hoo ahli dalam seni bela diri. Dia kemudian bertemu dengan Pendeta Ahn yang juga merupakan seorang pengusir setan. Mereka terlibat dalam suatu kasus dan harus melawan kejahatan yang kuat.

Film ini disutradarai oleh Kim Joo Hwan yang sebelumnya menyutradarai film yang dibintangi Park Seo Joon juga yaitu Midnight Runners. Film ini memulai produksinya pada 14 Agustus 2018.

4. Blackout

twitter.com/cinemaplus39

Film ini merupakan debut dari sutradara Lee Chung Hyun, dan mulai syuting di Seoul pada musim gugur 2018, tepatnya pada tanggal 20 September. Blackout dibintangi Seo Ye Ji sebagai Mi Jeong dan Jin Sun Gyu sebagai Jae Hyun.

Film ini bercerita tentang kisah pertemuan antara Mi Jeong yang merupakan seorang calon sutradara yang sedang mencari film yang diklaim telah dibuat oleh hantu. Selama pencariannya Mi Jeong kemudian bertemu dengan Jae Hyun, sutradara yang sebenarnya dari film yang dimaksud tersebut.

Baca Juga: Seram Mencekam, 5 Film dan Drakor Horor 2018 yang Wajib Ditonton

Verified Writer

Habibah Abdaliah

Nyctophile

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya