TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pesona 10 Puteri Indonesia Sumatra 2018 dengan Balutan Baju Daerah

Duh, penampilannya menawan banget tuh!

Instagram.com/officialputeriindonesia

Pemilihan Puteri Indonesia 2018 telah memasuki fase karantina. Sejak Minggu lalu, para perempuan cantik dari berbagai daerah di Indonesia ini telah mengikuti rangkaian acara sebelum Jumat (9/3/2018) nanti terpilih, siapakah yang akan jadi 'the next' Puteri Indonesia.

Banyak rangkaian acara yang mereka ikuti selama karantina. Termasuk sesi foto glamshot menggunakan baju daerah masing-masing. Dikutip dari akun Instagram official Puteri Indonesia, berikut ini kami sajikan beberapa potret menawan wakil dari masing-masing provinsi di Pulau Sumatra yang mengenakan baju daerahnya.

Menawan dan siap bikin jatuh hati, simak yuk langsung daftar fotonya di bawah ini.

1. Nandiya Deva Puspa Dewi - Aceh

Instagram.com/officialputeriindonesia

Wakil provinsi Aceh, Nandiya Deva Puspa Dewi atau yang akrab disapa Wiwik tampil menawan di sesi foto glamshot dengan mengenakan baju daerah khas provinsi berjuluk Serambi Mekkah ini. Warna hitam dan emas jadi warna pilihan yang sangat menggambarkan kekhasan budaya Aceh.

2. Sri Bunga Rizky - Sumatra Utara

Instagram.com/officialputeriindonesia

Wakil provinsi Sumatra Utara di Pemilihan Puteri Indonesia 2018 ini nampak menawan dengan kebaya berwarna hitam dan hiasan khas Batak berwarna emas. Lengkap dengan 'mahkota' khusus yang kerap digunakan gadis-gadis Batak.

Siapa yang setuju kalau foto glamshot gadis yang akrab disapa Bunga Hambali ini adalah yang terbaik?

3. Resti Asda - Sumatra Barat

Instagram.com/officialputeriindonesia

Sederhana tapi flawless, mungkin adalah ungkapan yang pas untuk foto glamshot wakil Sumatra Barat ini. Ya, foto Uni Resti dengan baju daerah khas gadis minang ini memang menawan. Terlebih perpaduan warnanya sangat khas Sumatra Barat. Yakni merah dan emas. Apalagi hiasan kepalanya itu. Cantik!

4. Firsi Alda Feligia - Riau

https://www.instagram.com/p/Bf5IAV6gcMv/?taken-by=officialputeriindonesia

Baju adat Melayu khas Bumi Riau nampak anggun dikenakan wakil provinsi Riau saat foto glamshot resmi Pemilihan Puteri Indonesia. Warna merah jambu khas Melayu sangat pas dikenakan Firsi. Setuju?

5. Wita Ayu Aflida - Bengkulu

Instagram.com/officialputeriindonesia

Cantik dan menawan. Begitulah ungkapan yang keluar ketika pertama kali melihat foto glamshot wakil provinsi Bengkulu di Puteri Indonesia 2018. Perpaduan warna yang digunakan dalam balutan baju daerah ini bisa dibilang sangat khas melayu. Yakni merah dan kuning.

6. Shafira Bella Sukma - Lampung

Instagram.com/officialputeriindonesia

Siapa yang setuju jika foto glamshot wakil Lampung dengan balutan baju daerah ini sangat menawan? Perpaduan warna emas dan merah di baju daerah ini mengingatkan pada Royal Sigokh, kostum nasional yang dikenakan Ariska si Miss Grand International 2016 ,saat mengikuti ajang tersebut dua tahun lalu di Las Vegas, Amerika.

7. Yessy Fouryana Manullang - Kepulauan Riau

Instagram.com/officialputeriindonesia

Kostum daerah yang dikenakan wakil provinsi Kepulauan Riau ini memang menawan. Menggambarkan perpaduan budaya yang merupakan kekhasan provinsi beribukota di Tanjung Pinang ini. Detail bordirnya pun sangat khas Melayu.

8. Amalia Soleha Syaihu - Jambi

Instagram.com/officialputeriindonesia

Detail hiasan leher dan kepala wakil provinsi Jambi pada foto glamshot ini sangat mewah dan etnik sekali. Who's with me?

9. Sonia Fergina - Bangka Belitung

Instagram.com/officialputeriindonesia

Kecantikan dan pesona gadis Bangka Belitung nampak nyata pada diri Sonia. Terlebih ketika menggunakan baju daerah, yang terdiri dari baju seting dan kain cual serta hiasan kepala cantik berwarna emas.

Verified Writer

Senja Kala

Gak usah kepo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya