TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Traditional Costume Paling Unik di Puteri Indonesia 2020

Ada yang angkat Majapahit hingga legenda Jambi

Berbagai sumber

Saat ini tengah dilaksanakan karantina Puteri Indonesia 2020. Di sela-sela karantina, pada Sabtu (29/2) lalu diadakan malam fashion show berbasis budaya yang salah satu sesinya adalah parade traditional costume.

Mengangkat budaya dan keindahan alam masing-masing provinsi, berikut penulis pilih sepuluh traditional costume paling unik di gelaran Puteri Indonesia 2020. Simak!

1. Jawa Timur

instagram.com/puteri.jatim

Ayu Maulida, perwakilan Jawa Timur di Puteri Indonesia 2020 membawakan traditional costume bertema The Light of Majapahit alias Cahaya Kejayaan Majapahit. Dibuat oleh Oxa Creativity of Art, kostum tradisional satu ini kemarin berhasil masuk dalam nominasi Top 3 terbaik lho!

2. Maluku

instagram.com/clara_yocate

Perwakilan provinsi Maluku, Clara Yocate mengusung tema keindahan alam yakni bunga Lelemuku alias Anggrek Larat. Kostum dengan dominasi warna ungu tersebut sangat menakjubkan dan menawan di panggung fashion show berbasis budaya Puteri Indonesia 2020.

3. Nusa Tenggara Timur

instagram.com/angelboelan

Angela Boelan wakil NTT di Puteri Indonesia membawakan traditional costume dengan tema The Spirit Sandelwood Warrior of Sumba. Kostum ini terinspirasi dari Pasola yang merupakan tradisi perang adat dimana dua kelompok penunggang kuda saling berhadapan, kejar-mengejar seraya melempar lembing kayu kearah lawan.

Diselenggarakan sekali dalam setahun yaitu pada musim tanam. Sandelwood sendiri adalah jenis kuda pacu asli Indonesia yang di kembangbiakkan di Pulau Sumba

Baca Juga: Girlfriend Material, Pesona Desiree Roring Puteri Indonesia Sulut 2020

4. Papua Barat

instagram.com/vanlypanda

Perwakilan Papua Barat, Hivanly Salawane Leha tahun ini mengusung tradisional costume dengan tema Wanita Papua. Kostum rancangan Bubu Ramadhan ini terinspirasi dari wanita suku Papua yang kuat. Didominasi warna cokelat sebagai simbol warna alam serta senjata perang untuk bertahan hidup, kostum ini cukup mencuri perhatian penonton.

5. Jambi

Veronika perwakilan provinsi Jambi mengusung traditional costume bertema Cindaku. Dibuat oleh @rumelpalembang, kostum ini diangkat dari kisah mitologi Kabupaten Kerinci. Di mana Cindaku sendiri adalah nama dari makhluk setengah manusia setengah harimau yang hidup di lereng Gunung Kerinci. Fyi, kostum ini kemarin berhasil masuk nominasi Best Traditional Costume lho!

6. DKI Jakarta 4

instagram.com/pageantcrownwarriors

Ermaly perwakilan provinsi DKI Jakarta 4 mengusung traditional costume cukup unik di gelaran Puteri Indonesia 2020 tahun ini. Ia menggunakan kostum yang bertema Si Doel yang merupakan kisah serial ternama berlatar cerita keluarga Betawi. Unik!

7. Sumatera Utara

instagram.com/meghnavs

Perwakilan Sumatera Utara tahun ini, Meghna mengusung traditional costume dengan tema LIMA LARAS AND THE TREASURE OF NORTH SUMATERA. Kostum ini sendiri menggambarkan kemegahan Istana Lima Laras Batubara sebagai salah satu cagar budaya yg harus dijaga dan dilestarikan. 

8. Jawa Barat

instagram.com/jeansoebagio

Jean Soebagio perwakilan Jawa Barat, mengusung kostum dengan tema Nyanyian Angin Kumbang. Didominasi warna hijau, kostum ini sendiri dibuat oleh desainer Arief Rachmanto.

Baca Juga: Bak Artis Korea, 10 Pesona Karina Widjaja Puteri Indonesia Sulsel 2020

Verified Writer

Senja Kala

Gak usah kepo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya