TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Nostalgia Yuk! Ini 5 Film Terbaik Nicholas Saputra Tahun 2000-an 

#2000an Aktor Rookie tahun 2000-an

youtube.com

Siapa yang tidak kenal dengan aktor yang satu ini ? Nicholas Schubring Saputra atau yang lebih dikenal dengan nama Nicholas Saputra merupakan salah satu aktor film Indonesia. Aktor berdarah Jawa-Jerman ini mengawali karirnya sebagai seorang model pada sebuah peragaan busana. Pada tahun 2002 ia berhasil debut dalam film Ada Apa Dengan Cinta (AADC) sebagai pemeran utama.

Tak kalah dari AADC 5 film yang dibintangi oleh Nicholas Saputra pada tahun 2000-an ini tak akan menyesal jika kamu tonton ulang.

1. Ada Apa Dengan Cinta (2002)

https://www.youtube.com/embed/mSZ-ySRW29k

Film Ada Apa Dengan Cinta menjadi film debut bagi Nicholas Saputra dan berhasil mengantarkannya menjadi salah aktor populer. Perannya sebagai Rangga yang dingin namun puitis membuat karakter Rangga begitu terkenang hingga sekarang. Film yang menceritakan tentang kehidupan (Cinta Dian Sastrowardoyo) yang dibalut dalam lingkup persahabatannya bersama Alya, Karmen, Maura dan Milly serta kisah cinta khas remaja bersama Rangga berhasil membawa film ini menjadi salah satu film remaja paling favorit sepanjang masa.

2. Biola Tak Berdawai (2003)

https://www.youtube.com/embed/FeAyv7OBzXY

Bhisma (Nicholas Saputra) merupakan seorang mahasiswa jurusan musik yang pandai bermain biola. Suatu ketika ia bertemu dengan Renjani (Ria Irawan) yang merupakan seorang mantan penari balet yang berusaha lepas dari masa lalunya serta Dewa, seorang anak tunawicara dan mengalami distorsi otak yang sudah dianggap seperti anak oleh Renjani. Setelah Renjani menceritakan pada Bhisma mengenai terapi musik dan tari untuk menyembuhkan Dewa, akhirnya Bhisma memutuskan untuk membantu Renjani hingga tanpa ia sadari benih-benih cinta mulai muncul diantara mereka. Bhisma Pun membuat Sonata yang berjudul "biola tak berdawai" dan berjanji pada Renjani dan juga Dewa untuk memperlihatkannya saat di resital musik.

Baca Juga: 7 Fakta Nicholas Saputra dan Dian Sastro di Film "Aruna dan Lidahnya"

3. Janji Joni (2005)

https://www.youtube.com/embed/i3Di6Q1jZis

Joni (Nicholas Saputra) merupakan seorang pengantar roll film dari satu bioskop ke bioskop lain yang mempunyai track record tidak pernah terlambat dalam pekerjaanya tersebut. Suatu ketika, Joni melihat seorang gadis dan langsung jatuh cinta pada gadis itu, namun gadis itu hanya akan memberi tahu namanya saat Joni bisa mengantar rol film yang akan ditontonnya tepat waktu. Namun siapa sangka, usaha Joni untuk menepati janji gadis itu tak berjalan dengan mulus. Banyak rintangan yang harus dihadapi Joni dari motornya yang dicuri hingga berbagai kejadian lucu.

4. Gie (2005)

https://www.youtube.com/embed/t3k41Px7LGg

Film garapan Riri Riza ini menceritakan kisah Soe Hok Gie, seorang mahasiswa yang senang menyuarakan pikiran-pikirannya demi sebuah perubahan dan juga seorang pecinta alam. Nicholah Saputra yang memerankan Gie berhasil membuktikan kemampuannya lewat film ini. Selain memperoleh penghargaan sebagai film terbaik dalam ajang penghargaan Piala Citra FFI, flm ini juga mengantarkan Nicholas Saputra menjadi pemeran utama pria terbaik.

Baca Juga: 12 Foto Jepretan Nicholas Saputra yang Bikin Kamu Pengen Keliling Dunia

Verified Writer

Kartika Dewi

find me on @fromkeydee!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya