TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Karakter Anime yang Bertarung dengan Mengandalkan Skill Menggambar!

Seniman yang mematikan!

powerlisting.fandom.com

Semakin mengenal jauh tentang industri anime, kita jadi tahu bahwa anime adalah sebuah tontonan menghibur dari hasil imajinasi dan kreativitas para kreator yang benar-benar patut diapresiasi. Mereka dapat mengubah hal-hal biasa dan aktivitas trivial dalam kehidupan nyata menjadi sebuah hal baru.

Dalam anime, kemampuan membuat karya seni, seperti menggambar dan melukis, dapat menjadi ide untuk menciptakan sebuah karakter jagoan dengan kekuatan menggambar yang jadi kenyataan. Pengin tahu siapa saja seniman mematikan tersebut? Berikut lima karakter anime yang memanfaatkan skill menggambar untuk menghajar musuhnya!

1. Kanjuro, One Piece

toei-anim.co.jp

One Piece  memang terkenal dengan karakter yang unik dan kekuatan yang kreatif dalam konsep buah setannya. Salah satu yang paling unik adalah kekuatan buah iblis anggota Nine Red Scabbards yakni Kurozumi Kanjuro. Ia bisa menciptakan tinta ajaib dari tubuhnya. Tinta ajaib tersebut dapat mengubah apa pun yang di gambar menjadi hidup.

Dengan kekuatan ini, Kanjuro dapat membuat monster, senjata, bahkan makanan layak konsumsi. Kekuatan dari gambar hidup tersebut bergantung pada kualitas gambar sang pengguna. Semakin bagus dan realistis gambarnya semakin kuat dan mirip pula gambar yang diciptakan dengan aslinya. Well, Kanjuro sendiri sayangnya tidak jago gambar sih...

Baca Juga: 5 Anime Bertema Adventure Ini Bisa Ditonton Saat Ngabuburit di Rumah

2. Sai, Naruto

powerlisting.fandom.com

Bicara soal karakter anime yang jago gambar, mungkin karakter Sai dari anime Naruto  yang terpikirkan pertama kali. Bukan cuma berkat kepopuleran animenya saja yang bikin Sai memorable, tapi juga karena jutsu miliknya yang unik dan artistik.

Sai sendiri merupakan anggota baru dari tim tujuh yang menggantikan posisi Sasuke yang membelot ke Orochimaru. Tentu, untuk menjaga dinamika kemampuan kerja sama tim bersama Naruto dan Sakura, Sai harus berkemampuan hebat dan bisa menggantikan posisi Sasuke.

Untungnya, kemampuan sai tidak jauh di belakang Sasuke. Sai adalah mantan pasukan khusus Anbu dan mempunyai ninjutsu unik yakni Ninpo Choju Giga.

Dengan dibantu oleh gulungan khusus, Sai dapat membuat gambaran yang dia ciptakan untuk hidup ke dunia tiga dimensi. Sai sendiri umumnya menciptakan makhluk-makhluk buas untuk menyerang musuhnya, seperti singa, macan dan burung elang.

Satu yang bikin jutsu ini sangat artistik adalah gaya gambar Sai yang menyerupai lukisan-lukisan Jepang kuno. Keren!

3. Ekakimon, Digimon

digimon.fandom.com

Beberapa Digimon memang memiliki desain yang unik, salah satunya Ekakimon yang mempunyai desain menyerupai pensil. Tentu saja, dari penampilannya saja sudah dapat ditebak kemampuan apa yang dimiliki sang Digimon mungil ini. Dengan kemampuan ekakikaki, Ekakimon dapat menghidupkan gambar yang dia jilat jadi kenyataan. 

Ekakimon pertama muncul di seri Digimon Fusion dan menjadi salah satu Digimon dalam fusion loader  milik Tagiru Akashi. Ekakimon sendiri menjadi fokus cerita dalam salah satu episode saat gambar ciptaannya menciptakan kekacauan di dunia manusia dan DigiQuartz.

4. Reedus Jonas, Fairy Tail

i4site.wordpress.com

Guild Fairy Tail memang mayoritas dipenuhi oleh para berandalan yang suka buat onar dan penggila tawuran. Namun, ada juga anggota waras yang memilih menonton Natsu dan kawan-kawanya saling baku hantam dari pojok aula Guild daripada ikut-ikutan aksi kekerasan barbar mereka, salah satunya Reedus Jonah.

Penyihir yang juga merupakan anggota tetap Fairy Tail ini memang jarang mendapat porsi besar dalam alur cerita, namun eksistensinya juga tidak pernah dilupakan oleh sang kreator, Hiro Mashima. Reedus selalu eksis menjadi karakter pendukung dari awal seri hingga klimaks cerita. 

Reedus sendiri mempunyai sihir unik yakni Pict Magic, sebuah sihir yang memanifestasikan gambar menjadi kenyataan melalui perantara tubuhnya sendiri. Untungnya, Reedus punya perut yang besar untuk jadi media "kanvas" ya! Sihir Reedus dapat memanifestasikan gambar binatang, senjata, hantu, bahkan manusia, lho.

Baca Juga: 6 Karakter Protagonis Anime yang Dilatih oleh Dua Guru, Gak Cukup Satu

Verified Writer

Mito Rudito

Menulis tentang hobi sambil meminum secangkir kopi perlahan menjadi rutinitas yang menyenangkan.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya