TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Penjelasan Ending Live Action Serial Avatar: The Last Airbender

Apa Negara Api kalah di Avatar: The Last Airbender Netflix?

penjelasan ending Avatar: The Last Airbender Live Action (dok. Netflix)

Usai cukup lama dinanti, Avatar: The Last Airbender live action akhirnya dirilis Netflix pada 22 Februari 2024. Serial yang memiliki 8 episode ini ditutup dengan pertempuran epik tim Avatar dan Suku Air Utara melawan Negara Api.

Tim Avatar menghadapi krisis usai dipojokkan dengan banyaknya pasukan Negara Api yang mendatangi Suku Air Utara. Sementara untuk menyelamatkan suku air, Aang juga harus menghindari kejaran Zuko dan Paman Iroh. Bagaimana akhirnya?

Peringatan, artikel ini mengandung spoiler!

1. Apakah tim Avatar dan Suku Air Utara berhasil menangkis serangan Negara Api

penjelasan ending Avatar: The Last Airbender Live Action (dok. Netflix)

Usai menjadi target serangan utama Negara Api, Suku Air Utara dibantu Aang, Sokka, dan Katara berhasil meredam serangan dahsyat tersebut. Dengan kekuatan tersisa, mereka berhasil memukul mundur pasukan Negara Api yang dipimpin oleh Laksamana Zhao.

2. Rencana Aang, Sokka, dan Katara selanjutnya

penjelasan ending Avatar: The Last Airbender Live Action (dok. Netflix)

Meski Negara Api berhasil diusir dari Suku Air Utara, bukan berarti petualangan Aang berakhir. Ia masih terus melakukan perjalanannya untuk belajar menguasai keempat elemen demi menjadi Avatar seutuhnya. Sokka, Katara, Momo, dan Appa masih akan menjadi teman perjalanan sekaligus guru bagi Aang di masa depan.

Baca Juga: Rekap Cerita Animasi Avatar: The Last Airbender dan Asal Usulnya

3. Nasib Zuko dan Paman Iroh usai serangan Negara Api

penjelasan ending Avatar: The Last Airbender Live Action (dok. Netflix)

Zuko dan Paman Iroh bukanlah villain utama pada musim pertama Avatar: The Last Airbender ini. Usai penyerangan di Suku Air Utara, keduanya berhasil mengamankan kapal kecil untuk kabur. Dalam perjalanannya, mereka juga akan menyiapkan rencana lanjutan untuk misi penangkapan Aang.

4. Nasib Laksamana Zhao yang gagal menduduki Suku Air Utara

penjelasan ending Avatar: The Last Airbender Live Action (dok. Netflix)

Misi Laksamana Zhao otomatis gagal usai pasukannya banyak yang gugur dan dipukul mundur Suku Air Utara. Selain itu, rencana penyerangan ini ternyata ditentang oleh Zuko dan Paman Iroh. Pada ending, para pengendali api ini saling berhadapan dan berbalas serangan.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya