TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Rekap Fast Furious Sebelum Fast X, Musuhnya Anak Villain Fast Five 

Rekap cerita Fast Furious sebelum nonton Fast X

poster Fast X (dok. Universal Pictures/Fast X)

Seri film Fast Furious akan memulai perjalanan terakhirnya dari Fast X. Film ini akan dibagi menjadi dua bagian, lalu kemudian rencananya cerita akan berakhir di film ke-11.

Setelah lewat 2 tahun dari film sebelumnya, yuk, ingat lagi apa yang telah terjadi pada Dom Toretto dan kawan-kawan sebelum mereka memulai misi di Fast X.

1. Terus lanjut meski Paul Walker meninggal dunia

Paul Walker (dok. Universal Pictures/Furious 7)

Pada 2013, Fast Furious kehilangan bintang utamanya, yakni Paul Walker yang memerankan karakter Brian O'Conner. Meski begitu, cerita panjang dari film ini terus berlanjut dan mereka merilis Furious 7 pada tahun 2015.

Menceritakan pertarungan sengit dengan Deckhard Shaw (Jason Statham), ini menjadi film terakhir Paul dengan ending yang manis. Ia diceritakan pensiun dari dunia kriminal untuk bisa bersama Mia dan anaknya.

Baca Juga: 11 Film Action Terbaik Pemeran Fast X, Box Office Semua!

2. Dom dan kru bekerja sama dengan Hobbs dan juga Shaw

Dwayne Johnson dan Vin Diesel (dok. Universal Pictures/The Fate of the Furious)

Setelah masuk penjara akibat peristiwa yang terjadi di Furious 7, Hobbs (Dwayne Johnson) dan Shaw justru bekerja sama untuk kabur bersama-sama.

Mereka sekali lagi bekerja dengan Dom dan krunya. Kali ini melawan musuh bernama Cipher yang melancarkan serangan siberterorisme dan ancaman perang nuklir. Mulai dari sini, karakter Hobbs dan Shaw dikembangkan lebih jauh lewat film spin-off Fast & Furious: Hobbs and Shaw (2019).

3. Rencana rehat yang gagal

Vin Diesel (dok. Universal Pictures/Fast X)

Setelah sukses mengalahkan Cipher, Dom Toretto berniat untuk rehat sejenak dari dunia kebut-kebutan dan kriminal. Namun, ia gak punya waktu lama karena umat manusia sedang terancam dari serangan Project Aries.

Sekali lagi demi menyelamatkan keluarga yang utama, Dom mengumpulkan para krunya. Mereka membuat adegan reuni yang cukup mengharukan setelah sekian lama berpisah. Di sini, Dom juga bertemu dengan saudaranya yang terasing, Jakob Toretto (John Cena), yang menjadi villain di film F9.

4. Villain Fast X datang dari bayang-bayang masa lalu

Vin Diesel (dok. Universal Pictures/Fast X)

Pada film Fast X, Dom Toretto akan kembali menemui villain baru. Karakter musuh yang diperankan Jason Momoa ini bernama Dante. Dia adalah anak dari raja gembong narkoba asal Brasil, Hernan Reyes.

Ayah Dante dibunuh oleh Dom dan krunya di jembatan Rio de Janeiro. Saat itu, Dante berada di sana menyaksikan ayahnya dihabisi oleh Dom dan kawan-kawan.

5. Rencana balas dendam Dante

Jason Momoa (dok. Universal Pictures/Fast X)

Setelah melewati kejadian yang mengerikan, Dante menghabiskan waktu selama 12 tahun untuk merencanakan matang-matang aksi balas dendam kepada Dom dan krunya.

Ia akan mengejar Dom, para kru, dan juga keluarganya mulai dari Los Angeles ke Roma, Brasil, London, Portugal, bahkan hingga ke Antartika.

Baca Juga: 11 Sekuel Film Action Tayang 2023, dari Fast X sampai Indiana Jones 5

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya