TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tahu Gak, 10 Artis Indonesia Ini Ternyata Aslinya Orang Jepang Lho!

Bersinar di Indonesia, siapa yang gak tahu mereka! #HypeIDN

Berbagai Sumber

Bagi sebagian orang yang tinggal di Jepang, Indonesia merupakan tempat terbaik untuk mereka menetap dan mencari nafkah. Meski di awal mengalami kesulitan menyesuaikan bahasa dan budayanya, kini sudah mudah berbaur dengan penduduk lokal.

Sudah ada beberapa seleb bahkan pelawak asli orang Jepang justru namanya semakin bersinar ketika berkarier di Indonesia. Ini dia nama-namanya.

 

1. Haruka Nakagawa

instagram.com/haruuuu_chan

Awal karier Haruka Nakagawa dimulai dari AKB48. Namanya kian dikenal masyarakat Indonesia setelah ia bergabung menjadi member JKT48. Setelah dinyatakan lulus dari JKT48 pada tahun 2016, ia kian aktif tampil di layar kaca sebagai presenter. 

2. Aelke Mariska

instagram.com/aelke

Aelke Mariska pertama kali muncul di layar kaca televisi Indonesia dalam sinetron Cinta Cenat Cenut bersama boyband SM*SH. Hingga saat ini, wanita kelahiran tahun 1988 tersebut menetap di Jakarta.

3. Hiroaki Kato

instagram.com/hiroakikato39

Awal mula musisi kelahiran Tokyo ini jatuh cinta dengan Indonesia adalah saat membaca karya-karya sastrawan Indonesia. Sejak saat itu, Hiroaki Kato memutuskan untuk menetap dan menikah dengan vokalis Mocca, Arina Ephipania. 

4. Yuki Sasou

instagram.com/yuki_sasou

Wajah Yuki Sasou dikenal setelah ia menjadi bintang iklan minuman isotonik. Mendapat sambutan hangat dari publik khususnya para cowok, aktris kelahiran tahun 1997 ini pernah beradu akting dengan Baim Wong di web series HOURS

Baca Juga: Awet Muda, 10 Potret Lucu Haruka eks JKT48 di Umur 27 Tahun!

5. Rena Nozawa

instagram.com/renanozawa

Sama seperti Haruka, Rena Nozawa merupakan member AKB48 yang bergabung ke JKT48. Sempat tinggal di Indonesia, sayangnya Rena memutuskan untuk kembali ke Jepang dan meneruskan kariernya bersama AKB48 hingga akhirnya ia resmi lulus di tahun 2018. 

6. The Three

instagram.com/keitaro.ura

The Three adalah grup lawak yang beranggotakan 3 pria asal Jepang yaitu Kenta Yamaguchi, Keitaro Ura, dan Daisuke Hamada. Mencoba peruntungan karier di Indonesia, tak disangka banyak orang Indonesia yang menyukai mereka. Salah satu anggotanya yang paling hits, Kenta Yamaguchi juga merangkap menjadi presenter beberapa acara televisi. 

7. Hiromitsu Harada

instagram.com/chef_harada

Meskipun bukan seorang aktor atau penyanyi, Hiromitsu Harada dikenal dengan nama lain Chef Harada. Namun sayangnya berita duka datang di bulan Maret 2018, chef yang dikenal lucu dan periang ini pergi untuk selama-lamanya. 

Baca Juga: 10 Potret Kocak Kenta, Orang Jepang yang Sukses Berkarier di Indonesia

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya