TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Review Film The Turning: Suasana Mencekam Penuh Teka-Teki

#ReviewFilm Awas banyak jumpscare!

Dok.Istimewa

Sebuah film horor karya penulis seri film The Conjuring dan produser film IT dan IT Chapter 2 siap membuat bulu kudukmu berdiri dan merasakan aura mencekam dalam film The Turning yang akan tayang pada Februari 2020.

Film yang berdurasi 100 menit tersebut menceritakan tentang seorang pengasuh bernama Kate yang mengurus kedua anak kecil yatim piatu, Miles dan Flora. Awalnya, Kate merasa kehidupan Miles dan Flora di rumahnya baik-baik saja, namun ada rahasia besar yang tersimpan di dalamnya sehingga membuat Kate ingin keluar dari rumah mereka.

Buat kamu yang masih bingung weekend nanti mau nonton film apa, ada baiknya kalau membaca review film The Turning dahulu nih guys. Yuk simak ulasannya berikut ini!

Peringatan: Artikel ini berpotensi mengandung spoiler. Jika tak ingin terkena, harap berhati-hati saat membaca!

1. Akting aktor dan akrtis sukses mendalami karakter masing-masing

instagram.com/turningmovie

Mackenzie Davis, Finn Wolfhard, Brooklyn Prince, dan tokoh ekstra lainnya sukses mendalami karakter dengan baik. Finn dan Brooklyn sukses berperan menjadi anak kecil yang manis namun diam-diam menyeramkan bisa membuat kamu gemas sendiri.

Selain pemain utama, pemeran teman Kate dan pelayan rumah Miles dan Flora juga gak kaku. Seluruh tokoh dalam film ini berhasil membuat kesatuan yang bikin penonton ketakutan. 

2. Terdapat adegan kekerasan yang dilakukan oleh anak-anak

instagram.com/turningmovie

Bagi kamu yang tidak tahan akan kekerasan terutama pada hewan, mungkin akan sedikit mual saat melihat beberapa adegan di film ini. Biasanya dalam suatu film, adegan kekerasan dilakukan oleh orang dewasa namun justru tokoh Miles sebagai anak remajalah yang melakukan adegan tersebut.

Namun di balik sifat jahatnya Miles itu, ada sosok orang dewasa yang memengaruhinya alias membuat Miles menjadi berani untuk bertindak kasar. 

Baca Juga: 10 Film Horor Indonesia yang Menghantui Tahun 2020, Bikin Susah Tidur!

3. Visual dan musik yang menambah suasana semakin mencekam

instagram.com/turningmovie

Visual yang ditampilkan dalam film The Turning sama seperti film horor lainnya. Para kru berhasil menciptakan suasana horor seperti lorong gelap, area bawah tanah yang berantakan sampai rumah super besar bak istana namun kurang terurus bikin kamu ogah untuk tinggal di situ. Belum lagi warna-warna dominan di film seperti hitam, abu-abu dan warna gelap lainnya cukup mendominasi.

Background Music atau BGM film The Turning mendukung visual yang ditampilkan nih guys. Kalau kamu terpaksa menonton film horor bersama teman atau gebetanmu, harus membuat perlindungan ekstra untuk menutup mata dan telinga. Hanya dengan mendengarkan BGM-nya saja sudah bikin deg-degan. 

4. Siap-siap olahraga jantung nih!

instagram.com/turningmovie

Pencinta jump scare mana suaranya? Nah kalau yang gak suka, siap-siap deh bakal olahraga jantung. Wujud hantunya sih gak terlalu seram guys, tapi jebakan-jebakan dari boneka di dalam film ngeselin banget. Kehadiran Miles yang suka tiba-tiba muncul di depan Kate juga bikin kaget. 

Baca Juga: Review Film Birds of Prey: Ketika Harley Quinn Move On dari Joker

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya