TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Fakta Persuasion, Film Baru Netflix yang Dibintangi Dakota Johnson

Dijadwalkan rilis secara global tahun ini!

cuplikan adegan Dakota Johnson di film Persuasion (dok. Netflix/Persuasion)

Persuasion masuk ke jajaran daftar film orisinal Netflix yang dijadwalkan tayang tahun ini. Mengambil latar waktu tahun 1800-an, ini merupakan film yang diadaptasi dari novel berjudul sama karya Jane Austen.

Film ini akan mengikuti kisah Anne Elliot yang hubungannya dengan sang kekasih ditentang oleh keluarga karena masalah status sosial. Dibintangi Dakota Johnson, simak lima fakta film Persuasion berikut ini, yuk!

1. Dakota Johnson akan bertransformasi sebagai Anne Elliot

Dakota Johnson (instagram.com/netflixfilm)

Sukses dengan film The Lost Daughter keluaran Netflix, Dakota Johnson akan segera kembali melalui Persuasion. Di film adaptasi novel ini, ia akan berperan sebagai Anne Elliot.

Anne Elliot dikisahkan sebagai karakter dewasa yang tidak puas dengan lingkungannya. Karakter Anne Elliot yang diperankan Dakota Johnson ini akan ditampilkan dengan pendekatan yang lebih modern dan cerdas.

2. Berfokus pada hubungan Anne Elliot dengan sang mantan kekasih yang ditentang keluarga

cuplikan adegan Dakota Johnson di film Persuasion (dok. Netflix/Persuasion)

Diadaptasi dari novel terakhir Jane Austen di masa hidupnya, Persuasion mengambil latar waktu antara 1801-1805. Secara garis besar, ini adalah film tentang tekanan yang diberikan kepada orang-orang untuk meninggalkan cinta sejati, impian, dan bahkan pasangan yang pantas.

Kisah di film Persuasion berfokus pada hubungan Anne Elliot dengan Kapten Frederick Wentworth. Di masa lalu, Anne memutuskan hubungannya dengan Kapten Frederick Wentworth atas perintah keluarganya karena status sang kapten yang lebih rendah.

Tujuh tahun kemudian, keduanya bertemu lagi ketika keluarga Anne menyewakan rumah mereka kepada saudara perempuan Wentworth yang sudah menikah. Dalam pertemuan tersebut, Anne harus memilih antara melupakan masa lalu atau mendengarkan hatinya saat mendapat kesempatan kedua.

Baca Juga: 5 Fakta The Bubble, Film Komedi Terbaru Judd Apatow di Netflix

3. Henry Golding berperan sebagai William Elliot, kerabat jauh karakter Anne

cuplikan adegan Henry Golding di film Persuasion (dok. Netflix/Persuasion)

Bintang film Crazy Rich Asian, Henry Golding, telah dikonfirmasi bergabung ke jajaran pemeran Persuasion. Di film ini, sang aktor akan berperan sebagai William Elliot. William adalah kerabat dari Anne Elliot.

William digambarkan sebagai karakter yang dingin, tidak berperasaan, dan penuh perhitungan. Dia juga tengah merencanakan cara untuk dapat mewarisi gelar dan properti dari ayah Anne Elliot.

4. Cosmo Jarvis dan Suki Waterhouse bergabung ke jajaran para pemeran

cuplikan adegan Cosmo Jarvis di film Persuasion (dok. Netflix/Persuasion)

Mantan kekasih Anne Elliot, yaitu Kapten Frederick Wentworth akan diperankan oleh Cosmo Jarvis. Sementara model sekaligus aktris Suki Waterhouse juga telah dikonfirmasi bergabung ke jajaran para pemeran film Persuasion.

Deretan artis lain juga telah diumumkan masuk ke jajaran pemain meski belum ada informasi lebih lanjut tentang karakter yang mereka mainkan. Beberapa di antaranya adalah Ben Bailey Smith, Izuka Hoyle, Mia McKenna-Bruce, dan Nia Towle.

Baca Juga: 6 Fakta Knives Out 2 yang Akan Tayang di Netflix Akhir Tahun 2022

Verified Writer

Nimas Bella

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya