TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Cara Kate Middleton Jaga Tubuh Fit, Habiskan Dana Rp1 Miliar Setahun

Sebanding dengan hasil yang diperoleh

Catherine Middleton (instagram.com/samhussein1)

Nama Catherine Middleton atau yang akrab disapa Kate Middleton bukanlah sosok asing di dunia fashion. Sebagai ikon, ia tak hanya membawa tren busana, aksesori, atau perhiasan. Menantu Prince Charles ini pun berpengaruh besar dalam hal makeup dan skincare.

Kamu mungkin tidak asing dengan facial racun lebah seharga 250 Pound sterling atau Rp4,6 juta untuk satu kali sesi yang dilakukan Middleton. Dalam setahun, ia dapat menghabiskan 8.000 Pound sterling atau hampir Rp150 juta untuk perawatan rambut.

Usahanya demi tampil prima di setiap kesempatan tak berhenti sampai di situ. Dengan segudang kegiatan sebagai bangsawan senior kerajaan sekaligus ibu tiga anak, ia diwajibkan mempertahankan kebugaran tubuh. Totalitas dalam perawatan, berikut cara-cara Kate Middleton menjaga tubuhnya agar tetap fit sepanjang waktu!

1. Olahraga dayung

potret Catherine Middleton di ajang King’s Cup Regatta (instagram.com/chrisjacksongetty)

Perempuan kelahiran 9 Januari 1982 ini diketahui memiliki hobi mendayung sejak lama. Ia tergabung dalam tim dayung perempuan saat berkuliah. Setelah menikah, ia dan sang suami, Prince William sering ikut andil dalam memeriahkan kompetisi olahraga air.

Meski dirinya memiliki perlengkapan mendayung lengkap, ia masih mengeluarkan kocek cukup dalam untuk berlatih langsung di air. Klub di mana dirinya bergabung mematok harga 2.760 Pound sterling atau setara dengan Rp51,6 juta untuk sekali latihan.

Baca Juga: 15 Aktris Dijuluki English Rose, Setara Lady Diana dan Kate Middleton?

2. Mengikuti klub tenis

potret Catherine Middleton bermain tenis bersama petenis Emma Raducanu (instagram.com/chrisjacksongetty)

Ibu tiga anak ini mahir banget dalam berbagai olahraga permainan. Salah satunya tenis. Duchess of Cambridge menjadikan permainan raket ini sebagai quality time bersama anak-anak di akhir pekan atau libur sekolah. Mereka memiliki lapangan sendiri di lingkungan istana.

Middleton juga tergabung sebagai anggota kelas tenis di Hurlingham Club, Fulham, London. Klub ini memiliki keanggotaan terbatas. Anggota baru dikenakan biaya pendaftaran 2.880 Pound sterling, dengan biaya tahunan sebesar 960 Pound sterling atau sekitar Rp17,9 juta.

3. Rajin berlatih gym

Prince William, Catherine Middleton (instagram.com/chrisjacksongetty)

Menempati area utama Kensington Palace bernama Apartemen 1A, Prince William dan sang istri tentunya memiliki rumah luas dengan banyak ruangan. Bukan suatu keheranan, mereka memiliki fasilitas kebugaran atau gym lengkap untuk menyalurkan hobi olahraga.

Kendati memiliki peralatan gym pribadi, pasangan Cambridge ini tetap bergabung dengan komunitas kebugaran. Mereka merupakan anggota Harbour Club, Chelsea, klub gym serupa yang diikuti Lady Diana Spencer. Anggota baru harus mengeluarkan uang sebesar 1.555 Pound sterling untuk pendaftaran dan 325 Pound sterling atau Rp6 juta untuk biaya bulanan.

4. Berkonsultasi dengan instruktur pribadi

Catherine Middleton (instagram.com/dukeandduchessofcambridge)

Calon Princess of Wales ini mulai merekrut instruktur pribadi setelah kelahiran putra pertamanya Prince George pada 22 Juli 2013 silam. Selain membantu latihan rutin, pelatih Louise Parker pun menyarankan asupan gizi yang wajib dikonsumsi Kate Middleton.

Workout rutin yang disenangi Middleton antara lain lari, plank, angkat beban, bersepeda, hingga yoga. Sebagai pelatih dan ahli gizi langganan selebritas dan keluarga kerajaan, Parker mematok harga 2.800 Pound sterling atau Rp52,4 juta untuk 12 minggu program latihan.

Baca Juga: 10 Momen Romantis Prince William dan Kate Middleton, 1 Dekade Menikah

Verified Writer

Aqeera Danish

edith

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya