TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Foto Terbaru Vinessa Shaw, Bintang Hocus Pocus yang Sudah Jadi Ibu

Parasnya tidak banyak berubah #HypeIDN

imdb.com | instagram.com/vinessaofficial

Kata hocus pocus lekat di benak penonton tanah air berkat salah satu episode dalam animasi Masha and The Bear. Si bocah berkerudung merah jambu tersebut mengucap mantra hocus pocus trulala (bahasa Rusia: Хокус Покус Труляля).

Jauh sebelum kartun tersebut rilis pertama kali pada 2009, kata hocus pocus telah menjadi judul sebuah film bertema Halloween pada 1993. Film yang disutradarai Kenny Ortega itu dibintangi deretan artis ternama pada masanya. Salah satu pemeran remajanya, Vinessa Shaw, cukup mencuri perhatian. Berikut beberapa potret terbarunya!

1. Nama Vinessa Elizabeth Shaw mungkin masih asing di Indonesia. Namun, aktris asal Los Angeles ini sempat membintangi beberapa film ternama

instagram.com/vinessaofficial

2. Misalnya, Ladybugs (1992), 40 Days and 40 Nights (2002), The Hills Have Eyes (2006), Puncture (2001), Side Effects (2013), dan Clinical (2017)

instagram.com/vinessaofficial

3. Shaw bahkan sempat membintangi salah satu film kontroversial sepanjang masa karya Sutradara Stanley Kubrick, Eyes Wide Shut (1999)

instagram.com/vinessaofficial

4. Aktris kelahiran 19 Juli 1976 ini merupakan putri aktris lawas Amerika, Susan Damante. Sang adik, Natalie Shaw, pun berkarier di Hollywood

instagram.com/vinessaofficial

Baca Juga: 10 Pesona Karismatik Nichkhun 2PM yang Siap Debut Film Hollywood

5. Istri Kristopher Gifford ini memiliki garis keturunan yang beragam, yaitu Amerika, Jerman, Italia, Inggris, Irlandia, Meksiko, hingga Swedia

instagram.com/vinessaofficial

6. Shaw debut akting dalam sebuah perkemahan pentas drama yang diadakan University of Californa, Los Angeles (UCLA) pada usia 10 tahun

instagram.com/vinessaofficial

7. Pada usia 11 tahun, ia tergabung dalam grup musik anak didikan musisi Peter Alsop. Dengan ini, Shaw dapat mengikuti tur pertunjukan musik

instagram.com/vinessaofficial

8. Pemeran Allison Watts dalam Hocus Pocus (1993) ini mendapat kontrak model pertama pada usia 13 tahun dari agensi ternama, Elite Models

instagram.com/vinessaofficial

9. Peran apik Shaw dalam film Hocus Pocus yang turut dibintangi Sarah Jessica Parker sangat membekas di ingatan penonton hingga kini

instagram.com/vinessaofficial

Baca Juga: 14 Artis Berdarah Tionghoa yang Berhasil Taklukan Hollywood, Salut!

Verified Writer

Aqeera Danish

edith

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya