TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Potret Transformasi Kim Jae Wook yang Bikin Kamu Kesengsem!

Smirk smile-nya bisa bikin kamu baper!

askkpop.com

Setelah berperan dalam drama Her Private Life,  fans Kim Jae Wook semakin membludak. Penggemar berpikir bahwa ia bisa berperan tidak hanya sebagai orang yang berkarakter dingin, tetapi juga boyfriend material.

Bagi kamu yang sudah cukup lama mengikuti Kim Jae Wook, dia sudah berkarier di dunia akting sejak 17 tahun lalu, tepatnya dalam drama Ruler of Your Own World (2002). Kemudian ia semakin sukses setelah membintangi Coffee Prince bersama Gong Yoo. Nah, bagaimana kalau kita melihat beberapa jejaknya dari 9 potret di bawah ini?

1. Coffee Prince (2007)

theodysseyonline.com

Dalam drama Coffee Prince, Kim Jae Wook berperan sebagai barista keren bernama Noh Sun Ki. Banyak yang mengagumi perannya di sini karena ia memiliki gaya rambut gondrong yang dikuncir ke belakang. Gaya rambut ini membuat Kim Jae Wook terlihat seksi dan sangat tampan.

2. Bad Guy (2010)

dramabeans.com

Walaupun bukan pemeran utama, peran Kim Jae Wook dalam drama ini memiliki karakter yang berbeda dari drama-dramanya yang sebelumnya. Di sini ia juga berperan sebagai tokoh yang rambutnya agak gondrong. Kim Jae Wook memang cocok dengan rambut setengah gondrong yang terlihat dandy.

3. Marry Me, Mary! (2010)

dramabeans.com

Drama ini pernah disiarkan di salah satu televisi swasta di Indonesia lho. Di sini, Kim Jae Wook berperan sebagai Jung In. Ia adalah lawan main dari Jang Geun Suk dan Moon Geun Young. Walaupun sebagai pemeran pendukung atau second lead, kamu mungkin dibingungkan karena ia sama-sama mempesonanya dengan pemeran utama.

Baca Juga: 10 Potret Romantis Kim Jae Wook & Park Min Young di "Her Private Life"

4. Who Are You (2013)

sw.fanpop.com

Dalam drama ini, Kim Jae Wook beradu akting dengan Ok Taecyeon (2PM) dan juga So Yi Hyun. Di sini, ia memiliki kisah yang cukup memilukan, dimana ia berperan sebagai kekasih So Yi Hyun yang meninggal. Walaupun begitu, kamu akan dimanjakan dengan tampilan Kim Jae Wook dengan seragam dinas yang akan membuat matamu sulit berkedip.

5. Voice (2017)

dramabeans.com

Meskipun di sini Kim Jae wook berperan sebagai Mo Tae Goo, si psikopat yang haus darah, hal itu tidak membuatnya mendulang haters. Justru, banyak penonton yang berkata tetap menyukainya karena di sini ia terlihat sangat tampan. Sayangnya, nasibnya di drama ini berkakhir tragis, Mo Tae Goo dibunuh oleh dokter dan pasien lain di rumah sakit jiwa yang merawatnya. 

6. Temperature of Love (2017)

id.castko.com

Sekali lagi, sayangnya Kim Jae Wook harus berperan sebagai second lead yang cintanya bertepuk sebelah tangan. Namun, banyak penonton yang sangat mendukung tokoh Park Jung Woo (Kim Jae Wook) di drama ini. Itu karena, ia adalah pria yang gemar menolong dan tidak memaksakan cintanya pada orang yang dikasihinya. Selain itu, di sini Kim Jae Wook tampak sangat cool karena ia memiliki penampilan dewasa.

7. The Guest (2018)

kholic.id

Kim Jae Wook sepertinya sulit dipisahkan dari imej keren, dingin, dan seksi, salah satunya dalam drama the Guest. Di sini, ia berperan sebagai pendeta eksorsis yang justru membuat penonton tergila-gila. Penonton bukan hanya suka pada bromance-nya dengan Kim Dong Wook, tetapi juga tampilannya yang dibilang seksi dengan kostum pendeta. 

8. Quiz from God: Reboot (2019)

Twitter.com/hashtag/godsquizreboot

Walaupun di sini Kim Jae Wook hanya tampil sebagai bintang tamu spesial, tetapi kehadirannya justru membuat penonton menunggu-nuunggu episode dimana ia ikut tampil. Imej Kim Jae Wook yang sering terlihat misterius memang sangat cocok untuk drama bergenre misteri dan kriminal seperti ini. 

Baca Juga: Jago Bintangi Thriller Hingga Romcom, Ini 10 Potret Kim Jae Wook!

Verified Writer

Novia Aisyah

Some Scandinavian thoughts addict

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya