TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Rekomendasi Film Terbaik yang Diperankan Adrien Brody 

Beraneka ragam genre sukses diperankan oleh Adrien Brody!  

potret Adrien Brody di film The Thin Red Line (instagram.com/adrienbrody)

Adrien Nicholas Brody atau lebih dikenal dengan nama Adrien Brody merupakan aktor Hollywood berusia 49 tahun kelahiran Queens, New York, Amerika Serikat. Selain menjadi aktor, Adrien Brody juga merupakan seorang produser Amerika.

Aktor ini telah memulai perjalanan karirnya sejak 1988. Tak heran, hingga akhirnya dia pun memenangkan Academy Award untuk aktor terbaik pada usia 29 tahun setelah membintangi film sebagai Władysław Szpilman di The Pianist karya Roman Polanski.

Di setiap film yang dibintanginya, Adrien Brody juga selalu memainkan peran dengan karakteristik yang berbeda. Buat kamu yang penasaran, di bawah ini adalah rekomendasi lima film terbaik yang diperankan oleh aktor Adrien Brody.

1. King Kong (2005) 

King Kong adalah film monster petualangan yang akan tercatat dalam sejarah sebagai salah satu film paling populer dan terbaik yang pernah dibuat. Kesuksesan film ini juga melambungkan nama pemainnya, salah satunya adalah Adrien Brody.

Selain itu, film ini juga dibintangi oleh Naomi Watts, Jack Black, Thomas Kretschmann, Colin Hanks, Jamie Bell, dan Andy Serkis. Dirilis pada tahun 2005 dan mengambil latar pada tahun 1933 di kota New York. Film ini menceritakan tentang seorang pembuat film bernama Carl Denham (Jack Black) yang berencana untuk membuat sebuah film proyek berikutnya di atas kapal laut dalam perjalanan ke Pulau Tengkorak, sebuah pulau yang belum dipetakan yang ia temukan di peta langka.

Namun, sampai di sana mereka bertemu gorila raksasa yang dikenal sebagai King Kong dan akhirnya mereka tangkap dan bawa ke Kota New York. Tak diduga, Gorila raksasa tersebut menyukai salah satu wanita bernama Ann Darrow (Naomi Watts). Lantas, apa yang terjadi selanjutnya?

2. Predators (2010) 

Predators adalah film rilisan tahun 2010 yang disutradarai oleh Nimród Antal dan dibintangi oleh Adrien Brody, Topher Grace, Alice Braga, Walton Goggins, dan Laurence Fishburne.

Film ini mengusung genre aksi fiksi ilmiah yang menceritakan tentang seorang mantan veteran pasukan operasi khusus Amerika Serikat bernama Royce (Adrien Brody) yang jatuh bebas ke hutan terpencil. Ia dan teman-temannya menyadari bahwa mereka telah diculik dan tidak berada di planet bumi melainkan di planet lain. Di sana mereka diserang oleh sekelompok binatang asing.

Baca Juga: 10 Film Terbaik Aktor Hollywood Adrien Brody, Serba Bisa!

3. Midnight In Paris (2011) 

Midnight in Paris mengusung genre fantasi komedi romantis yang telah rilis pada 2011 silam. Film ini disutradarai oleh Woody Allen dan dibintangi oleh Adrien Brody, Owen Wilson, Kathy Bates, Marion Cotillard, Rachel McAdams, Michael Sheen, dan Carla Bruni.

Film yang mengambil latar belakang di Paris ini mengisahkan tentang perjalanan pasangan tunangan bernama Gil (Owen Wilson) dan Inez (Rachel McAdams) yang berlibur ke Paris sembari mempersiapkan kebutuhan pernikahan mereka. Namun, bukan kebahagiaan yang mereka dapatkan selama sampai di Paris, melainkan pertengkaran. Hal itu terjadi karena Gil sendiri adalah pecinta kota Paris, sedangkan Inez, sang tunangan, tidak memiliki persepsi yang sama.

Sepanjang menonton film ini kamu akan disuguhkan dengan gambaran keindahan kota Paris pada tahun 1980-1920-an.

4. The Thin Red Line (1998) 

Selanjutnya, film The Thin Red Line yang merupakan sebuah film perang epik Amerika tahun 1998 yang diadaptasi dari novel tahun 1962 karya James Jones dengan judul yang sama. Film ini ditulis sekaligus disutradarai oleh Terrence Malick.

Dibintangi oleh Adrien Brody, Sean Penn, Jim Caviezel, Ben Chaplin, George Clooney, John Cusack, Woody Harrelson, dan Jared Leto. Film ini menceritakan tentang versi fiksi dari pertempuran gunung Austen pada perang dunia II yang merupakan bagian dari kampanye Guadalcanal di teater pasifik perang dunia II, film ini juga menggambarkan tentara Amerika Serikat dari kompi C, batalyon 1, resimen infanteri 27, dan divisi infanteri ke-25.

Baca Juga: 10 Film Terbaik Aktor Hollywood Adrien Brody, Serba Bisa!

Verified Writer

Nur Irdawana Nasution

Instagram @Irda_nasution17 "Let's learn new things every day"

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya