TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Saat Kamu Remaja Dulu, Wajah Cowok-Cowok ini Mungkin Ada di Dinding Kamar (Atau Hati?) Kamu

Masih ingat serial-serial masa remaja kamu dulu yang bercerita soal percintaan ala anak SMA dengan bintang-bintang pria berikut ini?

Sumber Gambar: dunia.inilah.com

Masih ingat serial-serial masa remaja kamu dulu yang bercerita soal percintaan ala anak SMA dengan bintang-bintang pria berikut ini?”

Wajah ganteng, akting yang bisa dibilang oke di akhir tahun 90an sudah bisa menganugerahkan kamu ketenaran. Jadi pujaan cewek-cewek satu Indonesia jadi bukan hal istimewa lagi buat aktor-aktor di zaman awal tahun 2000an ini. Sebelum Rio Dewanto, sebelum Reza Rahardian, mereka-mereka inilah yang menghiasi dinding kamarmu.

1. Hengky Kurniawan

 

Namanya melejit lewat serial ABG bersama Raffi Ahmad dan Masayu Anastasia. Meski semakin ke sini namanya tidak lagi sepopuler dulu, namun Hengky belum kehilangan pesona wajah tampannya yang dreamy.

 

2. Arifin Putra

 

Ingat sinetronnya bersama Marshanda dulu? Kisah Kasih di Sekolah membuat nama Arifin Putra yang berwajah blasteran jadi populer berkat aktingnya yang membuat hati cewek-cewek semakin mellow. Kemudian, Arifin lanjut berakting di layar lebar, unjuk kebolehan berbahasa Prancis sehingga makin laris saat itu.

 

3. Samuel Rizal

 

Ingat Eiffel, I’m in Love, pasti ingat juga dengan sosok tegap atletis milik Samuel Rizal. Meski tidak seperti cowok kebanyakan saat itu yang tampil dengan rambut spiky, Samuel yang ‘cowok’ banget tetap menarik banyak hati kaum hawa.

 

4. Tommy Kurniawan

 

Sekilas, wajah Tommy agak mirip dengan Nicky Tirta versi lebih Indonesia. Tommy punya alis tebal yang khas dan perawakan kurus, membuat kamu teringat akan sahabat cowok kamu yang lama-kelamaan makin tampak cakep dan baik sama kamu. Konsisten muncul di berbagai FTV, di awal tahun 2010an dirinya justru tersangkut kasus kawin lari dengan seorang gadis belia.

 

5. Roger Danuarta

 

Ingat sosoknya yang jadi melejit karena sinetron adaptasi Meteor Garden, Kejar Daku Kau Kutangkap? Roger langsung jadi pujaan karena penampilannya yang sangat ‘Taiwan’, berkulit putih, berambut sedikit gondrong dengan warna kecokelatan. Makin lama, kemunculannya makin jarang dan terakhir dirinya masih ada di hotel prodeo karena kasus narkoba. Oh, how innocence has lost.

 

6. Jonathan Frizzy

 

Aktor satu ini akrab disapa Ijonk. Lebih tertutup dibandingkan nama-nama yang disebutkan sebelumnya, karir Ijonk juga cenderung menanjak secara perlahan dan adem ayem saja. Tahi lalat yang membuat wajahnya semakin manis dulu banyak menginspirasi cewek-cewek untuk mencari tipe cowok yang cool.

Nah, dari antara nama-nama itu, siapa yang jadi favorit kamu? Siapa lagi nama yang belum masuk di daftar ini?

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya