TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Fakta Gong Yoo yang Jarang Orang Tahu: Umur 41 Single, Takut Nikah?

Gong Yoo ultah, 10 faktanya yang gak banyak orang tahu nih!

instagram.com/management_soop

Bila menyebut nama Gong Yoo pasti yang ada di benakmu adalah peran ikoniknya dalam drama Goblin atau film Train to Busan. Aktor populer dari negeri gingseng ini sedang merayakan ulang tahunnya yang ke-41.

Sudah berusia kepala 4, kisah cinta Gong Yoo tak tercium publik. Meski pernah diisukan menjalin asmara dengan beberapa nama, namun nyatanya Gong Yoo diketahui masih single. Dalam wawancanya bersama Lee Dong Wook pada 2019, Gong Yoo juga mengaku belum memikirkan pernikahan. Bahkan pada 2016 ia sempat mengaku takut menikah, lho! Kenapa ya?

Di hari jadinya yang ke-41 tahun, ini fakta-fakta unik tentang Gong Yoo yang mungkin belum kamu ketahui sebelumnya. Langsung aja yuk!

1. Kerap disapa Gong Yoo, ternyata aktor yang lahir di Busan pada 10 Juli 1979 ini memiliki nama asli Gong Ji Cheol

instagram.com/management_soop

2. Nama panggungnya diambil dari marga kedua orangtuanya, yaitu "Gong" dari sang ayah dan "Yoo" milik sang ibu

instagram.com/management_soop

3. Gong Yoo telah memulai kariernya sejak tahun 2001 lewat peran-peran kecil di berbagai serial televisi keluarga

instagram.com/management_soop

4. Butuh 4 tahun untuknya sejak debut sampai mendapatkan peran utama perdana dalam drama Hello My Teacher yang tayang pada 2005

instagram.com/management_soop

Baca Juga: Bakal Reuni di Film, 10 Potret Serasi Gong Yoo & Suzy Beda 14 Tahun

5. Dari sekian banyak penghargaan yang telah ia terima, raihan pertamanya ia dapatkan lewat drama populer The 1st Shop of Coffee Prince

instagram.com/management_soop

6. Populer dan sukses sebagai aktor, ia dipercaya menjadi brand ambassador merek fashion terkenal seperti Chanel dan Louis Vuitton

instagram.com/management_soop

7. Di tahun 2016 lalu, Gong Yoo pernah menolak tawaran jadi pemeran utama drama Descendants of the Sun mendampingi Song Hye Kyo

instagram.com/management_soop

8. Berhasil meraup 10 juta penonton di film horor Train to Busan, namanya pun kian melambung hingga ke kancah Hollywood

instagram.com/management_soop

9. Di era yang serba modern ini, Gong Yoo rupanya tak memiliki akun media sosial demi menjaga gaya hidup seimbang

instagram.com/management_soop

10. Sejak berkarier dan masuk dalam jejeran aktor top Korea, Gong Yoo dikenal sebagai artis yang memiliki image baik, bersih, dan prestasi segudang

instagram.com/management_soop

11. Film terakhirnya berjudul Kim Ji Young Born 1982 yang tayang 2019, diadaptasi dari novel berjudul sama

instagram.com/management_soop

Baca Juga: Ahjussi Rasa Oppa, 10 Potret Awet Muda Gong Yoo di Usia 41 Tahun

Verified Writer

Putri Anggraeni

Find me on instagram: @ptriaggr

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya