TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Anime Bertema Musikal yang Wajib Kamu Tonton

Ceritanya yang ringan bisa menjadi tontonan saat jenuh, lho!

Your Lie in April dan K-On! (instagram.com/yourlieinapriil | instagram.com/daily_k.on.2)

Dewasa ini, anime telah menjadi bagian dari hidup orang-orang. Audiens anime bertambah banyak seiring berkembangnya zaman dan teknologi. Oleh karena itu, anime-anime yang tersedia zaman sekarang juga lebih bervariasi dalam tema atau genre untuk menjangkau lebih banyak penonton.

Salah satu genrenya adalah musikal. Mungkin genre ini masih belum sebesar genre action atau romansa, tetapi anime musikal acapkali menggabungkan berbagai aspek ke dalam ceritanya, seperti drama, romansa, dan komedi. Sejatinya, daya tarik anime musikal adalah ceritanya yang ringan meski mencampurkan berbagai tema.

Cocok untuk ditonton saat sedang jenuh atau gabut, berikut adalah rekomendasi lima anime musikal yang harus kamu tonton. Yuk, simak ulasan di bawah!

1. K-On! (2009-2010)

Yang pertama ada anime K-On! Diadaptasi dari manga bertajuk serupa karya Kakifly, K-On! versi anime diproduksi oleh Kyoto Animation dengan Naoko Yamada sebagai sutradaranya. Anime ini lantas mendapatkan dua musim dengan total 39 episode, dua original video animation (OVA), dan satu film dalam rentang waktu 2009 sampai 2011.

Kisah K-On! sendiri berpusat pada seorang siswi SMA bernama Yui Harasawa yang ingin mengukir kenangan indah semasa SMA. Ia lantas bergabung dengan klub musik ringan dan berteman dengan tiga siswi lainnya, yakni Mio Akiyama, Ritsu Tainaka, dan Tsumugi Kotobuki. Bersama, petualangan mereka menjadi band rock dimulai.

Memiliki cerita ringan, kumpulan karakter imut, dan musik yang memanjakan telinga membuat K-On! sebagal salah satu anime yang dapat kamu tonton saat jenuh atau bad mood. Tunggu apa lagi? Yuk, langsung masukkan watchlist-mu!

2. Your Lie in April (2014-2015) 

Kalau anime yang satu ini pasti kamu sudah tahu. Yaps! Your Lie in April merupakan anime musikal campur drama romansa yang diadaptasi dari manga bertajuk serupa karya Naoshi Arakawa. Tak hanya menjadi anime, manga Your Lie in April juga diadaptasi ke film live action, penampilan panggung, dan novel.

Cerita anime ini berpusat sekitar Arima Kousei, siswa SMA yang berbakat dalam main piano hingga berhasil menjuarai berbagai kompetisi musik. Namun sejak ibunya meninggal, Arima jadi tak bisa bermain piano lagi dan mulai melihat dunia dengan monokrom. Hal itu terjadi sampai ia bertemu dengan Kaori Miyazono, gadis pemain biola yang periang dan ceria.

Bergenre drama romansa, Your Lie in April memiliki cerita yang yang hangat dan sedih. Jangan lupa untuk siapin tisu sebelum nonton anime ini, ya!

Baca Juga: 5 Momen Paling Emosional dalam Anime My Hero Academia

3. Nodame Cantabile (2007-2010)

Yang ketiga ada Nodame Cantabile. Pasti siapapun yang penggemar manga atau anime musikal pasti tahu Nodame Cantabile. Judul ini adalah salah satu manga josei terlaris sepanjang masa dengan terjual 37 juta kopi. Manga ini bahkan telah diadaptasi ke serial anime, serial TV live action, film live action, dan video game.

Animenya sendiri memiliki tiga musim dengan 45 episode dan tiga OVA. Nodame Cantabile berkisah tentang dua orang murid di sebuah sekolah musik yang bermimpi menjadi musisi. Berkat hubungan mereka, masing-masing dari mereka berhasil tumbuh tak hanya menjadi pribadi yang lebih baik, tetapi juga menjadi musisi yang lebih berbakat.

Cerita Nodame Cantabile sangat menarik karena menggabungkan drama romansa dengan tema musik klasik. Melihat perkembangan masing-masing karakter juga sangat seru karena masing-masing karakter memiliki kepribadian dan latar belakang berbeda.

4. Kids on the Slope (2012)

Sama dengan anime-anime di atas, Kids on the Slope juga hasil adaptasi dari manga populer. Dipublikasikan dari 2007 sampai 2012, manga Kids on the Slope karya Yuki Kodama telah mendapatkan adaptasi anime pada 2012 dan film live action pada 2018.

Animenya sendiri disutradarai oleh sutradara kondang Shinichirō Watanabe, kreator Cowboy Bebop dan Samurai Champloo. Kids on the Slope mengangkat kisah antara tiga sahabat dekat pencinta musik jazz bernama Kaoru Nishimi, Sentarou Kawabuchi, dan Ritsuko Mukae.

Anime ini cocok untuk ditonton saat lagi jenuh. Alur ceritanya yang ringan ditemani dengan alunan musik jazznya dapat menenangkan pikiranmu yang sedang kusut.

Baca Juga: 5 Film Anime Bertema Lautan yang Cocok Ditonton untuk Refreshing

Verified Writer

Rakha Alif

run like a chocobo and stab like a tonberry

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya