TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Karakter Anime yang Diperankan Youko Hikasa, Ada Mio Akiyama!

Terbaru ia memerankan Iris Midgar di The Eminence in Shadow

Youko Hikasa dan Mio Akiyama dari K-On! (twitter.com/TeamRWBYPrj_en | dok. Kyoto Animation/K-On!)

Youko Hikasa adalah seorang seiyuu dan penyanyi di bawah naungan agensi I'm Enterprise dan label Pony Canyon. Tertarik menjadi seiyu setelah menonton anime Sailor Moon dan Neon Genesis Evangelion, Youko lantas belajar voice acting di Nihon Narration Engi Kenkyuujo.

Youko menjalani debutnya sebagai seiyuu anime pada 2007 dalam anime Sketchbook. Sejak saat itu, ia terus membintangi segudang anime baik sebagai karakter utama maupun karakter sampingan. Penasaran siapa saja? Berikut adalah sepuluh karakter anime yang diperankan Youko Hikasa.

1. Tahun ini, Youko mengisi suara Iris Midgar, putri pertama Kerajaan Midgar dalam anime The Eminence in Shadow (2022)

Iris Midgar dari The Eminence in Shadow (dok. Nexus/The Eminence in Shadow)

2. Tak hanya Eminence, anime 2022 lain yang Youko bintangi adalah Summer Time Rendering sebagai Hizuru Minakata

Hizuru Minakata dari Summer Time Rendering (dok. OLM/Summer Time Rendering)

3. Seiyuu kidal satu ini pernah memerankan karakter kidal juga di K-On! (2009—2011) sebagai Mio Akiyama, si bassist band Hou-kago Tea Time

Mio Akiyama dari K-On! (dok. Kyoto Animation/K-On!)

4. Youko menjelma menjadi gadis iblis berambut merah yang seksi nan jelita, Rias Gremory di High School DxD (2012—2018)

Rias Gremory dari High School DxD (dok. TNK/High School DxD)

Baca Juga: 5 Karakter Populer yang Diperankan Hanazawa Kana, Ada Favoritmu?

5. Nama Youko Hikasa terukir dalam waralaba Mobile Suit Gundam sebagai seiyuu Lafter Frankland di Iron-Blooded Orphans (2014—2015)

Lafter Frankland dari Mobile Suit Gundam: Iron-Blooded Orphans (dok. Sunrise/Mobile Suit Gundam: Iron-Blooded Orphans)

6. Sama seperti High School DxD, Youko kembali memerankan karakter iblis untuk The Devil is a Part-Timer! (2013) sebagai Emi Yusa

Emi Yusa atau Emilia Justina dari The Devil is a Part-Timer! (dok. White Fox/The Devil is a Part-Timer!)

7. Untuk Infinite Stratos (2011—2014), Youko menyediakan suara Houki Shinonono, sahabat masa kecil sang karakter utama

Houki Shinonono dari Infinite Stratos (dok. Eight Bit/Infinite Stratos)

8. MAPPA melibatkan Youko Hikasa dalam produksi anime Jujutsu Kaisen (2020) sebagai pengisi suara Iori Utahime, rekan Gojo Satoru

Iori Utahime dari Jujutsu Kaisen (dok. MAPPA/Jujutsu Kaisen)

9. Studio anime ternama lainnya, Wit Studio juga mengajak Youko untuk mengisi suara Estella, adik Vivy di Vivy: Fluorite Eye's Song (2021)

Estella dari Vivy: Fluorite Eye's Song (dok. Wit Studio/Vivy: Fluorite Eye's Song)

Baca Juga: 7 Karakter Anime Populer yang Diperankan Mariya Ise, Terbaru Himeno

Verified Writer

Rakha Alif

run like a chocobo and stab like a tonberry

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya