TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Alat Doraemon yang Akhirnya “Beneran Ada” di Dunia Nyata

Pilih pintu ke mana saja atau mesin waktu ya?

doraemon.wikia.com

Doraemon memiliki sejumlah alat yang kini telah banyak diciptakan di dunia nyata. Tak bisa dipungkiri bahwa kartun boneka bulat berwarna biru ini memberikan inspirasi kepada para ilmuwan untuk menciptakan alat-alat baru yang berguna bagi banyak orang. Hal ini juga menunjukan imajinasi yang sangat modern dari Fujiko F. Fujio sang pengarang Doraemon.

Pada zaman dulu, alat-alat itu memang sangat susah didapatkan. Tapi kini semua bisa tersedia di era modern. Berikut adalah 9 alat-alat Doraemon yang akhirnya terwujud di dunia nyata.

1. Alat “konyaku penerjemah” kini tersedia melalui Google Terjemahan

doraemon.wikia.com

Berkat adanya google terjemahan, sekarang siapapun bisa menerjemahkan bahasa manusia dari berbagai belahan negara di dunia dengan lebih mudah.

2. “Baling-baling bambu” di era modern sudah ada dalam bentuk Jet Pack

doraemon.wikia.com

Siapa yang sangka alat Doraemon ini telah tersedia di dunia nyata melalui jetpack dan copterpack yang mampu beroperasi beberapa menit saja membawa manusia terbang kemanapun.

3. Alat Doraemon “satelite pribadi” telah tercipta melalui GPS dan Google Map

pinterest.com/fortunaup

Kecanggihan GPS telah teruji mampu membuat manusia seolah memiliki satelit pribadinya sendiri. Teknologi ini mampu melacak orang dimanapun dia berada.

4. “Printer 3 dimensi” di era modern sudah tersedia melalui mesin-mesin pabrikan

khoahoc.tv

Mesin-mesin pabrikan yang berbentuk kubus, tabung dan lain sebagainya mampu mencetak jajanan, produk, gadget, dan lain sebagainya. Mirip seperti printer 3 dimensinya Doraemon.

5. “Kartu ke mana saja” di era kekinian disebut sebagai paspor atau VISA

 

pinterest.com/bellaxlovee

Dulu Doraemon dan Nobita memakai kartu kemana saja untuk bisa masuk ke tempat manapun. Kini semua orang bisa melakukan hal yang sama dengan paspor dan VISA.

Baca juga: 8 Tokoh Anime Ini Buktikan Kalau Hidup “Melajang” Itu Bahagia. 

6. “Roti pengingat” pada zaman modern sudah tersedia melalui menu notifikasi gadget!

jeab.com

Nobita adalah sosok yang pelupa, tapi Doraemon punya alat roti khusus yang membantu Nobita tetap ingat dalam hal apapun. Kini semua telah tersedia dalam notifikasi gadget yang mengingatkan penggunanya tentang meeting, acara, ulang tahun, event dan lain sebagainya.  

7. “Ensiklopedia segala tahu” siap menjawab pertanyaan-pertanyaan kamu. Kini ada di mesin pencari Google, Yahoo, Bing, dan lain sebagainya!

pinterest.com/atanasiaeffendy

Dulu kalau mau mendapatkan informasi harus berusaha sekuat tenaga. Bahkan harus bertanya ke segala penjuru. Kini berkat adanya Google, semua bisa dijawab dengan cepat dan mudah. Bahkan sangat akurat dan spesifik.

8. “Alat pembaca mimpi” Doraemon telah dikembangkan oleh ilmuwan Amerika. Dia menciptakan mesin penerjemah mimpi

news.sfimg.com

Alat ini pernah dikeluarkan Doraemon untuk menerjemahkan mimpi dari Nobita yang sedang tidur. Di era sekarang, Ilmuwan Amerika bernama Dr. Jack Gallant dari University of California at Berkeley tengah menciptakan alat yang mampu merekonstruksi pengalaman visual dari seseorang dari aktivitas otaknya saja. Artinya, alat ini akan bisa menebak apa mimpi dari orang yang sedang tidur.

Baca juga: Saking Cerdasnya, 9 Tokoh Anime Ini Dibilang Cocok Jadi Presiden.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya