TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 KDrama yang Bikin Kamu Merasa Bangga pada Tenaga Medis

Mana saja yang sudah kamu tonton?

Instagram.com/tvndrama.official

Drama Korea identik dengan adanya beragam tema menarik yang diangkat dalam ceritanya. Salah satunya mengenai profesi. Ada banyak profesi yang sering dibahas di berbagai KDrama, seperti polisi, tentara, guru, jaksa, pengacara, hingga dokter. 

Kalau kamu sedang mencari rekomendasi drama seru dengan tema profesi, 6 KDrama medis berikut bisa jadi pilihan. Tak hanya menarik, keenamnya juga bisa bikin kamu bangga dan merasa berterima kasih dengan kerja keras para tenaga medis dalam merawat pasien. 

1. Good Doctor (2013) 

Good Doctor dibintangi Joo Won, Moon Chae Won, dan Joo Sang Wook. KDrama yang telah diadaptasi ke berbagai versi negara lain ini bercerita tentang dokter residen Park Si On yang memiliki savant syndrome. Dengan kondisi khusus yang dimilikinya dan stigma yang dihadapkan padanya, ia berusaha meraih mimpinya untuk menjadi dokter Bedah Anak.

Baca Juga: 8 Hal yang Bikin KDrama 'Mystic Pop-Up Bar' Gak Boleh Kamu Lewatkan!

2. D-Day (2015) 

Dibintangi Kim Young Kwang, Jung So Min, dan Ha Seok Jin, D-Day mengambil tema mengenai disaster di mana terjadi gempa bumi besar di Seoul. Semua akses keluar-masuk kota menjadi terhalang dan tak ada listrik maupun sinyal. Di situasi genting tersebut, sekelompok dokter berusaha merawat dan menyelamatkan korban.

3. Hospital Ship (2017) 

Hospital Ship memiliki premis unik, yakni mengenai para petugas medis yang bekerja di rumah sakit kapal atau rumah sakit apung. Keberadaan rumah sakit ini bertujuan untuk merawat pasien yang ada di pulau-pulau yang kesulitan akses untuk pergi ke kota besar. KDrama satu ini dibintangi Ha Ji Won dan Kang Min Hyuk.

4. A Poem a Day (2018) 

Jika kebanyakan KDrama medis membahas profesi dokter, berbeda halnya dengan A Poem a Day. KDrama yang dibintangi Lee Yu Bi, Lee Joon Hyuk, dan Jang Dong Yoon ini menceritakan tentang suka duka menjadi fisioterapis dan radiografer di rumah sakit. Menambah keunikan, KDrama ini juga menyelipkan berbagai puisi menarik, lho.

5. Dr. Romantic 1 & 2 

Penggemar KDrama medis pasti tahu Dr. Romantic. KDrama ini bercerita dokter Kim Sabu dan petugas medis lainnya yang bekerja di sebuah rumah sakit kecil bernama Doldam. Sudah ada dua season berbeda, KDrama ini dibintangi Han Suk Kyu, Yoo Yeon Seok, Seo Hyun Jin, Yang Se Jong, Ahn Hyo Seop, Lee Sung Kyung, dan Kim Min Jae. 

Baca Juga: Ringan & Kocak, 7 Alasan Kenapa Harus Nonton KDrama Hospital Playlist!

Verified Writer

S. M. Fatimah

Menulis adalah bekerja untuk keabadian. (Pramoedya Ananta Toer)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya