TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bikin Fans Meleleh! 9 Debut Idol KPop Ini Tak Pernah Lekang oleh Waktu

Ada biasmu gak nih?

soompi.com

Istilah 'Debut' merupakan awal kemunculan artis yang ada di Korea Selatan. Saat pertama kali muncul ke depan publik para idol berusaha semaksimal mungkin untuk menunjukkan kualitas grup mereka. Mulai dari boyband, girlband hingga bersolo karier, momen debut adalah penentu dalam kesuksesan idol berkarier. 

Bernostalgia, ini dia 9 debut idol KPop terbaik yang bikin para fans jatuh cinta!

1. BTOB

wikimedia.org

BTOB tidak memilih cara yang sama dengan idol lain saat debut mereka. BTOB hadir dengan 2 lagu sekaligus yang punya keunikan tersendiri. Lagu Insane dikemas penuh dengan beat  yang powerfull sedangkan Imagine masuk dalam kategori lagu balad. Berkat kedua lagunya tersebut kariernya berhasil meroket dan menempati di 3 music chart sekaligus!

2. MAMAMOO

kpoplove.koreadaily.com

Di tahun 2014 memang banyak bermunculan idol baru yang memanjakan hati para penggemar KPop. Kali ini ada debut MAMAMOO dengan lagu Mr. Ambiguous. Meskipun tidak berhasil mendapatkan urutan memukau pada tangga lagu, namun lagu ini berhasil mendapat pujian dan dianggap sebagai debut terbaik menurut para kritikus musik. 

Baca Juga: Genap Berusia Satu Dekade, Ini 9 Group KPop yang Debut Tahun 2009

3. B.A.P

wattpad.com

Kamu pasti masih ingat dengan salah satu debut boyband memukau, pada tahun 2012 dengan lagu berjudul Warrior. Ya, itu adalah BAP, yang berhasil menjual 10,000 eksemplar dan berada di urutan nomor 10 pada Billboard World Albums. 

4. GOT7

koreatimesus.com

GOT7 debut pada tahun 2014 lalu dengan album pertamanya yang bernama Got It? dengan singel promosi Girls Girls Girls. Berkat itu GOT7 berhasil menduduki urutan pertama dalam Billboard World Albums chart lho! Performa mereka dalam lagu tersebut juga menunjukkan kebolehan para personil dalam aksi bela diri, yang membuat fans kagum. Bahkan di akhir tahun itu GOT7 juga telah melakukan debut di Jepang.

5. Red Velvet

dkpopnews.net

Pada tahun 2014 Red Velvet memulai jejak karier emasnya dengan lagu debut Happiness. Meskipun hanya menampilkan 4 dari 5 personilnya, video asli dari debut tersebut berhasil meraih angka lebih dari 2 juta pada penayangan pertamanya dalam waktu 24 jam.

Karena sempat terjadi kontroversi tentang latar belakang klip tadi, maka video itu dihapus lalu diperbarui. Namun Red Velvet berhasil membuktikan video klip ini menjadi video yang paling banyak ditonton di seluruh dunia dalam waktu sebulan.

6. SEVENTEEN

koreanarea.com

Adore U merupakan singel utama dari mini album SEVENTEEN. Di awal kariernya lagu tersebut ditulis dan disusun oleh tiga personilnya sendiri. Pada debutnya SEVENTEEN fokus pada penyampaian isi lagu dan kekuatan performa para personilnya. Dan ini semua berbuah manis ketika sukses mencapai 38,000 salinan digital dan nomor 13 di Billboard US World chart. 

7. EXO

chayachuyu.wordpress.com

SM Entertaiment sukses 'menelurkan' bintang baru di tahun 2011, tepatnya dengan debut sebuah boyband bernama EXO. EXO debut dengan lagu Mama di dua negara sekaligus, Korea dan China pada hari yang bersamaan. Album mininya berhasil menduduki peringkat pertama pada Gaon Album chart dan nomor 8 di Billboard World Albums chart.

Sedangkan versi Mandarinnya juga ikut berada di urutan nomor 2 dalam China Sina Album chart serta urutan pertama dalam situs streaming di China

8. BLACKPINK

zenfs.com

Sedang berada di puncak popularitasnya, BLACKPINK sudah diakui sejak debut pertamanya bersama 2 lagu mereka, BOOMBAYAH dan WHISTLE. BOOMBAYAH berhasil berada di peringkat utama Billboard World Digital Song dan menciptakan rekor sebagai video musik debut yang paling banyak ditonton oleh artis KPop.

Baca Juga: 10 Idol KPop Cewek dengan Followers Instagram Terbanyak Tahun 2019

Verified Writer

SA D

Just do it

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya