TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Film Horor Indonesia Dibintangi Member dan Mantan Member JKT48

Azizi Asadel hingga Adhisty Zara main film horor

Film horor dibintangi member JKT 48 (dok. MD Pictures / Munkar | dok. Paragon Pictures / Kalian Pantas Mati)

JKT 48, menjadi salah satu grup menyanyi anak remaja yang masih eksis, sampai saat ini. Bahkan beberapa single yang dirilis, masih berhasil mencuri perhatian pecinta musik Indonesia hingga lagunya banyak berseliweran di berbagai media sosial. Sebut saja seperti Flying High, hingga Ponytail dan Shu-shu (versi 2023).

Beberapa member JKT 48 yang terbilang masih aktif bernyanyi hingga yang telah resmi keluar, ada yang memilih untuk melebarkan sayap ke dunia akting, loh. Sebut saja Adhisty Zara, yang berhasil dengan Keluarga Cemara (2018), Dua Garis Biru (2019), hingga paling terbaru kembali membintangi film bergenre horor, ada Munkar (2024).

Munkar sendiri, menjadi film kesekian yang dibintangi member dan mantan member JKT48. Salah satunya ada Kalian Pantas Mati, berikut ulasan lebih lengkapnya.

Baca Juga: 10 Horor Indonesia Tentang Bullying, Sedang Tayang ada Munkar!

1. Ratu Ilmu Hitam (2019)

Ratu Ilmu Hitam (dok. Rapi Films / Ratu Ilmu Hitam)

Pertama ada Ratu Ilmu Hitam (2019), yang menjadi debut Adhisty Zara bermain film horor. Ratu Ilmu Hitam, menceritakan tentang teror berupa santet yang menghantui sebuah panti asuhan, yang diurus oleh seorang pria tua. Santet ini bermula, di saat beberapa mantan anak panti, kembali mengunjungi panti asuhan untuk bersilaturahmi.

Hampir semua anggota panti, mengalami kecelakaan saat pulang karya wisata. Bahkan mereka yang berkunjung ke panti asuhan pun, diberikan teror yang tidak masuk diakal. Seperti keluar kelabang dari mulut, disiram menggunakan air panas, membunuh diri sendiri, hingga ada juga yang berubah menjadi kanibal yang menyeramkan.

Digarap langsung oleh Joko Anwar, Ratu Ilmu Hitam dibintangi oleh Ario Bayu, Hannah Al Rashid, Zara JKT48, Ari Irham, Muzakki Ramdhan, Miller Khan, Salvita Decorte, Tanta Ginting, Imelda Therinne dan Putri Ayudya.

2. Mata Batin 2 (2019)

Mata Batin 2 (dok. Hitmaker Studio / Mata Batin 2)

Mata Batin 2, melanjutkan cerita dari karakter Alia, yang diperankan langsung oleh aktris Jessica Mila.Selepas Alia diteror akibat memiliki mata batin yang terbuka, kini dia memilih untuk tinggal dan mengabdi di sebuah panti asuhan. Di sana, Alia bertemu dengan seorang perempuan bernama Nadia yang diperankan oleh Nabilah Ayu.

Alia dan Nadia, sepertinya mempunyai satu kesamaan, yakni bisa melihat sesuatu hal, yang tidak bisa dilihat oleh orang lain atau indigo. Hingga suatu ketika, mereka berdua malah membuka sebuah pintu atau ruangan terlarang, yang mengakibatkan kembal hadirnya teror baru, yang tidak hanya membayakan nyawa mereka, tetapi semua orang di panti asuhan.

Baca Juga: Penjelasan Post-Credit Scene Film Munkar, Apakah Herlina Akan Kembali?

3. Kalian Pantas Mati (2022)

Kalian Pantas Mati (dok. Ideosource Entertainment / Kalian Pantas Mati)

Kalian Pantas Mati, menceritakan tentang kejadian mistis yang kerap dialami oleh Rakka (Emir Mahira). Mempunyai kemampuan melihat makhluk halus, Rakka menjadi sasaran bullying hingga kerap berpindah-pindah sekolah. Hingga di sekolah barunya, Rakka bertemu dengan seorang perempuan cantik berseragam sekolah, yang ternyata hantu gentayangan.

Hantu tersebut bernama Dini, yang diperankan oleh Zee JKT 48. Rupanya, Dini ingin bersahabat dengan Rakka, karena ingin meminta bantuan. Dia ingin mati dengan tenang, dengan cara membalaskan dendam kepada orang-orang yang telah membuatnya meninggal seperti sekarang ini.

4. Munkar (2024)

Munkar (dok. MD Pictures / Munkar)

Kembali bermain film horor, Adhisty Zara telah merilis film teranyarnya, Munkar. Menceritakan tentang teror di sebuah pesantren, setelah kembalinya salah satu santri, yang sempat menghilang beberapa waktu. Beragam teror hingga satu persatu santri meninggal, menjadi sebuah kejanggalan yang membuat banyak orang dibuat penasaran.

Rupanya, santri tersebut sedang membalaskan dendam, akibat dahulunya sering menjadi sasaran bullying. Bahkan demi membalaskan dendam tersebut, dia rela bersekutu dengan iblis, agar orang-orang yang bersalah bisa menerima akibat dari perilakunya selama ini. Munkar, telah tayang di bioskop, sejak 7 Februari.

Verified Writer

Sandi Nugraha

Bismillahirrahmanirrahim

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya