TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pelajaran Penting yang Bisa Kita Ambil dari Series Drama Ratu Drama

Ambil positifnya aja yuk!

potret para pemain series drama ratu drama (instagram.com/ibrhmrsyd)

Terbaru, series Drama Ratu Drama mulai dirilis dan berhasil mendapatkan perhatian yang cukup baik dari para cinta series di Indonesia. Series Drama Ratu Drama, menceritakan tentang seorang wanita bernama Julieta Navara atau sering disapa dengan nama Ijul, yang berprofesi sebagai aktris sinetron dan sering sekali mendapatkan peran antagonis.

Di balik perannya yang antagonis, Ijul ternyata mempunyai kepribadian yang sangat baik di belakang layar. Tentu hal ini membuat dia ingin sekali menjadi pemeran utama dalam sebuah sinetron dan ingin mendapatkan peran baik. 

Nah, selama menonton series yang baru tayang beberapa episode ini, sepertinya banyak sekali hikmah yang bisa kita ambil bersama. Intinya supaya kita lebih terbuka, mari kita simak bersama-sama.

Baca Juga: 10 Potret Behind The Scene Series Drama Ratu Drama, Seru Abis!

1. Sebagai pencinta sinetron atau film, belajarlah untuk membedakan dunia nyata dan dunia layar kaca para artis

potret enzy storia pemain drama ratu drama (instagram.com/vidiodotcom)

Sering banget terjadi jika ada seorang aktris atau aktor yang berperan jahat, pasti kita sebagai penonton dibuat benci atau tidak suka dengan karakter yang dia perankan. Hal ini terbilang bagus, karena itu tandanya akting dari seorang aktris tersebut terbilang berhasil. Buktinya, kita sebagai penonton bisa sangat masuk ke alam sebuah cerita yang disajikan.

Namun berbeda, jika kita malah membenci aktris atau aktornya secara langsung atau di dunia nyata. Bahkan tidak jarang beberapa orang memberikan komentar yang kurang baik, di media sosial aktris tersebut. Ingat, mereka melakukan peran jahat hanya sekadar tuntutan peran saja guys. So, pintar-pintar membedakan dunia nyata dengan layar kaca.

Baca Juga: 9 Fakta Menarik Series Drama Ratu Drama yang dibintangi Enzy Storia

2. Jangan mudah untuk menilai seseorang hanya dari satu sudut pandang

para pemain series Drama Ratu Drama (instagram.com/vidiooriginals)

Nah peran Ijul dalam series Drama Ratu Drama ternyata awalnya kurang disukai oleh banyak orang. Entah itu oleh para penonton sinetron, bahkan oleh orang-orang di sekitar Ijul seperti orang-orang di balik layar pembuatan sinetron pun, kurang menyukai Ijul. Hal ini karena mereka sudah mencap Ijul sebagai seorang aktris yang sering menimbulkan banyak sekali masalah.

Jika dilihat-lihat, sebenarnya kesalahan yang Ijul lakukan tidak dilakukan dengan sengaja lho. Bahkan Ijul sendiri sering sekali meminta maaf, untuk beberapa kesalahan yang tidak pernah dia lakukan sama sekali. Intinya, cobalah untuk melihat orang lain dari sudut pandang yang berbeda atau seengaknya, jangan mudah memberikan penilaian terhadap orang lain yang belum secara total kita kenal.

Baca Juga: 9 Fakta Menarik Series Drama Ratu Drama yang dibintangi Enzy Storia

3. Tetaplah berbuat baik terhadap orang lain, meskipun kita dianggap buruk

potret enzy storia (instagram.com/enzystoria)

Ijul memang sering sekali mendapatkan peran yang sangat jahat dan dibenci oleh banyak orang. Namun Ijul sendiri bertekad untuk melakukan hal yang baik di dunia nyata dan tetap berlaku baik terhadap mereka yang sering berbuat jahat terhadapnya. Ijul merupakan tipe orang yang tidak terlalu perduli dengan perlakukan orang lain terhadapnya, tetapi dia lebih perduli dengan sikap apa yang harus dia lakukan terhadap orang lain.

Sikap Ijul memang patut untuk kita acungi jompol dan tiru bersama-sama guys. Pasalnya orang lain berlaku buruk terhadap kita, bukan berarti kita juga harus berbuat buruk terhadap mereka. Kita buktikan saja, bahwa kebaikan bisa mengalahkan keburukan.

4. Percayalah dan yakinlah dengan mimpi yang ingin kita capai

potret enzy storia (instagram.com/enzystoria)

Karakter Ijul merupakan karakter yang tidak hanya baik terhadap orang lain, tetapi Ijul juga termasuk orang yang gigih dalam meraih sebuah mimpi dan harapan. Padahal dia merupakan anak yang terlahir dari keluarga artis, namun Ijul rela berusaha dari bawah dan tidak membawa-bawa nama besar sang orang tua.

Yap, Ijul percaya bahwa dia bisa menjadi pemeran utama dalam sebuah sinetron dengan kerja keras yang dia lakukan. Begitu juga kita harusnya lebih percaya dan yakin, bahwa mimpi akan bisa tercapai jika kita mau berdoa dan berusaha sekuat tenaga.

Baca Juga: 10 Adu Pesona Enzy Storia dan Rachel Amanda, Pemain Drama Ratu Drama

Verified Writer

Sandi Nugraha

Bismillahirrahmanirrahim

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya