TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Film Hollywood Garapan CJ Entertainment, Gak Cuma Korea, lho!

Dibintangi Sebastian Stan hingga Mark Wahlberg

Lewis Pullman dan Clara Rugaard dalam film Press Play (dok. CJ Entertainment/Press Play)

Ketika menyebut CJ Entertainment, orang pasti langsung mengingat kontribusi mereka terhadap industri perfilman Korea Selatan. Hal tersebut memang tak sepenuhnya salah, karena studio film tersebut telah menelurkan sejumlah film Korea berkualitas yang sukses.

Namun, apakah kamu tahu kalau CJ Entertainment juga rajin merilis film non-Korea alias Hollywood? Percaya atau tidak, sejak 2007, salah satu studio film terbesar di Korea Selatan tersebut ternyata sudah merambah pasar film di Negeri Paman Sam, lho.

Beragam genre, mulai dari musikal hingga drama romantis, berikut tujuh film Hollywood produksi CJ Entertainment. Dijamin gak kalah bagus dari film Korea!

1. August Rush (2007)

Jonathan Rhys Meyers dan Keri Russell dalam film August Rush (dok. CJ Entertainment/August Rush)

Bergenre musikal, August Rush berkisah tentang Evan Taylor (Freddie Highmore), bocah jenius musik yang kabur dari panti asuhan untuk mencari orangtua kandungnya di New York. Selama pencariannya tersebut, Evan bertemu dengan banyak orang baik yang memberinya inspirasi dalam bermusik. 

Selain Freddie Highmore, film arahan Kirsten Sheridan (In America) ini pun menampilkan sejumlah bintang ternama, seperti Keri Russell, Jonathan Rhys Meyers, Robin Williams, hingga Terrence Howard. Bahkan, dua artis papan atas Korea Selatan, yakni Koo Hye Sun dan Tablo Epik High, juga tampil sebagai kameo. 

2. My Sassy Girl (2008)

Elisha Cuthbert dan Jesse Bradford dalam film My Sassy Girl (dok. CJ Entertainment/My Sassy Girl)

Masih ingatkah kamu sama My Sassy Girl (2001)? Yap, film komedi romantis Korea yang dibintangi oleh Jun Ji Hyun dan Cha Tae Hyun tersebut sempat dibuat versi Hollywood pada 2008.

Menampilkan Elisha Cuthbert dan Jesse Bradford sebagai pemeran utama, alur cerita My Sassy Girl (2008) tak jauh beda dari versi Koreanya. Film ini mengikuti Charlie Bellow (Bradford), pemuda baik hati yang hidupnya berubah sejak bertemu gadis bernama Jordan Roark (Cuthbert) di stasiun kereta.

Saking fenomenalnya, My Sassy Girl juga dibuat versi India hingga Filipina, lho. Indonesia pun tak mau kalah dengan merilis My Sassy Girl (2022) pada 23 Juni mendatang. Ada Jefri Nichol dan Tiara Andini!

Baca Juga: 10 Rekomendasi Film Hollywood Bertema Dance, Bikin Pengin Menari!

3. Make Your Move (2013)

BoA dan Derek Hough dalam film Make Your Move (dok. CJ Entertainment/Make Your Move)

Dikenal juga dengan judul Make Your Move 3D, film ini merupakan debut akting Hollywood bagi BoA, sang Ratu K-Pop. Dalam Make Your Move, pelantun "Every Heart: Minna no Kimochi" tersebut beradu peran dengan Derek Hough, pemenang Dancing with the Stars.

Tak tanggung-tanggung, CJ Entertainment pun turut menggandeng SM Entertainment dalam penggarapan film ini. Oleh sebab itu, tak heran jika deretan soundtrack-nya diisi oleh para artis di bawah naungan label tersebut, yakni Girls' Generation, F(x), dan TVXQ.

4. Endings, Beginnings (2019)

Shailene Woodley dan Sebastian Stan dalam film Endings, Beginnings (dok. CJ Entertainment/Endings, Beginnings)

Jika suka film bertema kisah cinta segitiga, maka Endings, Beginnings garapan Drake Doremus ini wajib kamu masukkan ke dalam watchlist. Film ini berfokus pada Daphne (Shailene Woodley), perempuan 30 tahun yang hidupnya berantakan pasca putus cinta. 

Suatu hari, ia bertemu dengan dua lelaki yang mempunyai sifat bertolak belakang di sebuah pesta. Mereka adalah Frank (Sebastian Stan), pria misterius yang berjiwa bebas, dan Jack (Jamie Dornan), penulis yang cerdas dan perhatian.

Dilihat dari premisnya, sepertinya seru juga, ya, kalau Endings, Beginnings diadaptasi menjadi drama Korea. Sudah membayangkan siapa saja aktor Korea yang cocok memerankan ketiga karakter tersebut belum, nih?

5. Hide and Seek (2021)

Jonathan Rhys Meyers dalam film Hide and Seek (dok. CJ Entertainment/Hide and Seek)

Hide and Seek merupakan adaptasi film Korea berjudul sama yang meraih sukses besar pada 2013. Diarahkan oleh Joel David Moore (Youth in Oregon), versi Hollywood ini menampilkan Jonathan Rhys Meyers sebagai pemeran utama.

Hide and Seek menceritakan Noah (Meyers) yang mencari tahu keberadaan saudaranya pasca kematian sang ayah. Bermaksud ingin menebus kesalahan di masa lalu dan berbagi warisan, ia justru menguak sebuah rahasia gelap terkait keluarganya. 

6. Father Stu (2022)

Mark Wahlberg dalam film Father Stu (dok. CJ Entertainment/Father Stu)

Tayang sejak April lalu di Amerika Serikat, Father Stu mengangkat kisah hidup Stuart Ignatius Long, pastor  dengan masa lalu yang kompleks. Sebelum menjadi pemuka agama, pria yang akrab disapa Stu tersebut adalah seorang petinju amatir bermasalah.

Dalam film ini, sosok tersebut diperankan oleh Mark Wahlberg, aktor peraih dua nominasi Oscar lewat The Departed (2007) dan The Fighter (2011). Selain Wahlberg, Father Stu turut menampilkan Jackie Weaver dan Mel Gibson, dua aktor senior Hollywood, sebagai Kathleen dan Bill, kedua orangtua Stu. 

Baca Juga: 9 Rekomendasi Film Hollywood Bertema Olahraga, Inspiratif Banget!

Verified Writer

Satria Wibawa

Movies and series enthusiast. Feel free to read my reviews on Insta @satriaphile90 or Letterboxd @satriaphile. Have a wonderful day!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya