TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Momen Mangain Jessica Mila Sebelum Menikah, Jadi Orang Batak!

Mangain adalah adat yang dilakukan untuk pemberian marga

potret Jessica Mila saat proses Mangain adat Batak (instagram.com/jscmila)

Aktris cantik Jessica Mila baru saja resmi menyandang marga Batak untuk mengikuti adat calon suaminya. Terhitung serangkaian acara dalam adat Batak sudah dilaluinya untuk bisa sampai di hari resepsi pernikahan. Salah satunya Mangain.

Mangain adalah prosesi adat Batak yang dilakukan untuk memberikan marga kepada calon pengantin non-Batak yang akan menikah dengan orang Batak. Hal ini dilakukan agar pernikahan keduanya tetap bisa dilakukan secara adat Batak. Biasanya marga yang diberikan kepada pengantin non-Batak mengikuti marga yang disandang oleh sang ibu calon pengantin Batak. 

Resmi menyandang Boru Damanik, yuk intip proses Mangain yang dilaksanakan Jessica Mila sebelum resmi menikah. Keep scrolling!

1. Jessica Mila kini resmi menyandang Boru Damanik, marga yang sama dengan milik ibu dari calon suaminya, Yakup Hasibuan

potret Jessica Mila saat proses Mangain adat Batak (instagram.com/jscmila)

2. Begini salah satu prosesi adat Mangain, yaitu menyuapi calon pengantin yang akan diberikan marga oleh orang tua angkat yang ditunjuk

potret Jessica Mila saat proses Mangain adat Batak (TikTok.com/Jessica Mila)

3. Kalau ini proses pemakaian ulos untuk calon pengantin yang akan menyandang marga dari keluarga angkatnya, dalam proses Mangain ini Jessica menyandang Marga Damanik yang diperoleh dari salah satu saudara Ibu Yakup Hasibuan

potret Jessica Mila saat proses Mangain adat Batak (TikTok.com/Jessica Mila)

4. Secara adat Batak, kini aktris film Imperfect itu punya dua orang tua, yakni orang tua kandungnya dan orang tua angkat yang memberinya Marga Damanik

potret Jessica Mila saat proses Mangain adat Batak (instagram.com/jscmila)

Baca Juga: 10 Momen Partumpolon Ikat Janji Nikah Jessica Mila dan Yakup Hasibuan

5. Begini proses Jessica Mila saat Mangain bersama dengan orang tua angkatnya yang juga bermarga Damanik

potret Jessica Mila saat proses Mangain adat Batak (TikTok.com/Jessica Mila)

6. Kini nama lengkap Jessica Mila resmi berubah menjadi Jessica Mila Agnesia Damanik, selamat jadi orang Batak!

potret Jessica Mila saat proses Mangain adat Batak (instagram.com/Jessica Mila)

7. Di hari-H Mangain, Jessica tampil natural dengan kebaya ungu dengan paduan ulos dan songket berwarna senada, menawan banget!

potret Jessica Mila saat proses Mangain adat Batak (instagram.com/jscmila)

8. Begini potret Jessica Mila dan calon suami bersama dengan kedua orang tua dari Yakup Hasibuan di acara Mangain

potret Jessica Mila saat proses Mangain adat Batak (instagram.com/Jessica Mila)

9. Beberapa sanak saudara dari Jessica Mila dan Yakup Hasibuan juga diundang ke acara Batak yang satu ini

potret Jessica Mila saat proses Mangain adat Batak (instagram.com/Jscmila)

Baca Juga: 10 Potret Jessica Mila Jalani Peneguhan Sidi Jelang Hari Pernikahan

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya