TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Tahun Berdiri, Ini 4 Tips Persahabatan a la SNSD yang Bisa Kamu Tiru

Selalu kompak, friendship goals banget, nih!

cewekbanget.grid.id

Pada 5 Agustus 2017 nanti, grup k-pop Girls' Generation (SNSD) akan menginjak usia ke-10, yay! Selama 10 tahun mereka meniti karir bersama. Ditambah lagi waktu bertahun-tahun menjadi trainee sebelum debut, persahabatan mereka bukan terbentuk dalam waktu yang singkat. Persahabatan Taeyeon, Sunny, Tiffany, Hyoyeon, Yuri, Sooyoung, YoonA, dan Seohyun yang lama dan menjadi salah satu grup di Korea yang yang masih bertahan membuat banyak fans yang menjadikan SNSD sebagai friendship goals.

Banyak rintangan yang sudah mereka lalui selama ini yang membuat mereka sampai saat ini bertahan yang meskipun Jessica sudah keluar. tetapi  mereka tetap kompak disetiap konser.

Nah, berikut ini ada beberapa tips dalam persahabatan yang bisa kamu tiru :)

1. Saling Mendukung Saat Ada Proyek Solo dan Sub-grup

wowkeren.com

Debut TTS (sub unit dari SNSD bernaung SM Entertainment) pada tahun 2012 dan anggota dari member SNSD lainnya pun mereka datang untuk memberi dukungan untuk sahabatnya. Begitupun pada waktu debut solo yang dimulai Taeyeon SNSD dari sang Leader Group pertama kali debut solonya yang berjudul "I". Setelah itu Tiffany SNSD "I Just Wanna Dance".

Setelah Tiffany, Seohyun juga memulai debut solonya "Don't Say No". Dan sekarang ini giliran Hyoyeon lah yang ingin mengikuti jejak sahabatnya yang sudah debut solo, dengan judul "Mystery".

Begitu juga dengan drama yang dibintangi dari salah satu member SNSD, anggota lainnya juga pun ikut memberi dukungan.

Nihhh guyss salah satu cara yang ditunjukkan dari persahabatan mereka ini dengan saling memberi dukungan satu dengan yang lainnya. 

2. Saling Menghargai Satu Sama Lain

soshindonesia.com

Dalam interview dengan Sports Donga (Maret 2017), Sooyoung mengungkapkan cara mereka menjaga kebersamaan selama 10 tahun adalah dengan saling menghargai satu sama lain.

“Kami masing-masing tahu apa yang tidak disukai dan tidak disukai tiap-tiap member, jadi kami saling menghormati dan juga menghargai, kami juga sama-sama terbuka dan bisa melewati semuanya bersama hingga saat ini”, ungkap Sooyoung.

3. Terbuka dan Tidak Ragu Menunjukkan Perasaan

koreanwaveindo.com

Dalam suatu interview, Taeyeon pernah menyatakan betapa pentingnya Tiffany bagi dia sampai sempat ingin meneteskan air mata.

“Apa lagi yang harus aku katakan? Dia (Tiffany) adalah sahabat yang sangat aku butuhkan. Aku rasa dunia tanpa Tiffany tidak akan menyenangkan. Rasanya seperti kebahagiaan akan hilang tanpa Tiffany.” 

Nah ini salah satu bukti bahwa mereka saling menunjukkan perasaan dengan saling berbagi curhat dan salah satunya mengenai masalah pribadi dan saling memotivasi. 

Writer

xolomery

K-POP lovers sejati

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya