Perbandingan Evil Dead vs. Evil Dead Rise, Lebih Seram Mana?

Penampakan wajahnya bikin keinget terus!

Rilisnya Evil Dead Rise (2023) rupanya mencuri perhatian banyak penonton karena keseramannya. Tidak sedikit yang akhirnya baru mengetahui bahwa film horor tersebut memiliki film pendahulunya. Setidaknya ada empat film yang diantaranya adalah The Evil Dead (1981), Evil Dead II (1987), Army of Darkness (1992) dan Evil Dead (2013).

Sama-sama rilis di tahun 2000-an, baik Evil Dead dan Evil Dead Rise mempunyai perkembangan cerita dan visual yang lebih baik dari sebelumnya. Meskipun keduanya tidak memiliki keterikatan cerita, namun keduanya tetap memiliki unsur yang sama. Salah satunya adalah penggunaan gergaji untuk melawan Deadites.

Selain itu, masih ada persamaan dan perbedaan lainnya yang akan dibahas di artikel ini. 

1. Penemuan kitab kematian

Perbandingan Evil Dead vs. Evil Dead Rise, Lebih Seram Mana?kitab kematian dalam film Evil Dead (dok. Sony Pictures Entertainment/Evil Dead)

Perbedaan pertama dapat dilihat dari cara para korban menemukan kitab kematian (Necronomicon) yang jika dibacakan akan melepaskan kekuatan jahat.

Dalam Evil Dead, buku tersebut ditemukan di ruang bawah tanah sebuah kabin. Saat itu, Eric (Lou Taylor Pucci) bersama ketiga teman lainnya, sedang menemani Mia Allen (Jane Levy) untuk merehabilitasi dirinya dari kecanduan obat terlarang di sebuah kabin milik keluarganya di tengah hutan. 

Karena adanya bau menyengat, Eric dan kakaknya Mia, David Allen (Shiloh Fernandez) melakukan pemeriksaan dan menemukan ruang bawah tanah yang penuh dengan hewan yang sudah membusuk. Tidak hanya itu, mereka juga menemukan buku tebal dialasi plastik dan dililit kawat besi. Mencuri perhatian Eric, akhirnya dia membacanya dan tidak menyadari bahwa dia telah memanggil Deadites.

Sementara dalam Evil Dead Rise, buku kitab tersebut juga ditemukan Danny (Morgan Davies) anak sulung Ellie (Alyssa Sutherland) yang menemukannya di ruang bawah tanah (bunker) saat mengalami gempa bumi. Bedanya, mantranya tidak berbentuk tulisan di buku, melainkan rekaman suara yang diputar di piringan hitam.

2. Perubahan fisik saat dirasuki

Perbandingan Evil Dead vs. Evil Dead Rise, Lebih Seram Mana?potret Mia saat dirasuki dalam Evil Dead (dok. Rotten Tomatoes Coming Soon/Evil Dead)

Deadites merupakan parasit yang butuh bersandar pada makhluk hidup, baik yang hidup ataupun yang sudah mati. Seseorang dengan tubuh yang terluka, juga bisa menjadi potensi untuk dirasuki.

Baik Evil Dead dan Evil Dead Rise, memiliki ciri fisik yang sama saat dirasuki Deadites. Yaitu pupil mata mereka akan berubah menjadi warna kuning atau merah. Kulit mereka juga akan perlahan membusuk, mengeluarkan cairan dan berubah warna. Tidak hanya itu, mereka yang dirasuki juga akan mengeluarkan suara yang terdengar lebih berat dari suara aslinya. 

3. Menghancurkan tubuh inang dari dalam

Perbandingan Evil Dead vs. Evil Dead Rise, Lebih Seram Mana?cuplikan Mia dalam film Evil Dead (dok. Sony Pictures Entertainment/Evil Dead)

Meskipun Deadites membutuhkan tubuh inang untuk bersarang, namun roh itu juga merusak tubuh dengan memanipulasi pikiran orang yang dirasuki. Salah satunya terjadi pada Mia dalam Evil Dead yang membelah lidahnya sendiri dengan cutter. Atau Olivia (Jessica Lucas), teman dari Mia yang juga menyakiti dirinya sendiri dengan pecahan kaca. 

Hal serupa juga terlihat dalam Evil Dead Rise, saat Bridget (Gabrielle Echols) anak kedua Ellie kerasukan dan memakan pecahan beling dari gelas.

Baca Juga: Urutan Nonton Film Seri Evil Dead, Terbaru Evil Dead Rise

4. Jumlah kematian korban

Perbandingan Evil Dead vs. Evil Dead Rise, Lebih Seram Mana?cuplikan Caleb diserang di Evil Dead Rise (dok. Warner Bros. Pictures/Evil Dead Rise)

Dapat menyakiti tubuh inangnya sendiri, tentunya Deadites juga dapat melakukannya juga pada orang lain. Dalam film pendahulunya, Evil Dead memakan korban setidaknya tujuh orang termasuk anjing peliharan David dan remaja perempuan yang harus dibakar hidup-hidup oleh warga karena kerasukan.  

Sedangkan dalam Evil Dead Rise, total kematiannya ada sembilan orang. Termasuk di dalamnya ada remaja yang muncul di pembuka film, Caleb (Richard Crouchley), kucing peliharaan tetangga di apartemen Ellie, empat tetangga Ellie dan diri Ellie sendiri beserta kedua anaknya.

Kedua film tersebut sama-sama memakan jumlah korban yang tidak sedikit. Tidak hanya dalam Evil Dead Rise yang membanjiri penonton dengan darah, Evil Dead juga menyuguhkan hujan darah setelah David mengorbankan dirinya untuk menolong Mia.

5. Cara mengakhiri kutukan

Perbandingan Evil Dead vs. Evil Dead Rise, Lebih Seram Mana?cuplikan Beth dalam Evil Dead Rise (dok. StudiocanalUK/Evil Dead Rise)

Seperti menemukan buku kitab kematian, cara mereka mengakhiri serangan Deadites juga berbeda. Dalam penjelasan di buku kitab, ada tiga cara yang bisa digunakan untuk menghentikannya. Yaitu dengan cara penguburan, memotong tubuh atau membakarnya.

Ketiga cara itu dilakukan dari kedua film tersebut. Di pembuka film Evil Dead, seorang remaja perempuan yang dirasuki harus diikat lalu dibakar dan ditembak kepalanya oleh ayahnya sendiri. Sementara David, memilih cara lain untuk menolong Mia, yaitu dengan cara menguburnya hidup-hidup. 

Berbeda dengan Evil Dead, film terbarunya menggunakan pemotongan tubuh dengan gergaji dan mesin penghancur kayu yang dilakukan oleh Beth (Lily Sullivan), adik dari Ellie yang dirasuki. 

Meskipun sama-sama seram, keduanya juga tidak disutradarai oleh Sam Raimi selaku penulis dan sutradara dari film pertamanya lho. Seram dan sadis, menurut kamu lebih seram mana nih diantara kedua film itu?

Baca Juga: 9 Potret di Balik Layar Evil Dead Rise, Butuh Perjuangan!

Davrean Dita Photo Verified Writer Davrean Dita

Diambil kebaikannya, diabaikan yang tidak perlu.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya