Nominasi Academy Awards atau Oscar diumumkan secara resmi oleh Academy of Motion Picture Arts and Sciences (AMPAS) pada Kamis (22/1/2026) malam WIB. Memasuki edisi ke-98, ajang penghargaan film paling bergengsi ini langsung menyita perhatian publik dan kritikus. Berbagai kejutan serta perdebatan pun mencuat, mulai dari persaingan ketat di kategori Best Picture hingga absennya sejumlah aktor dan aktris papan atas dari daftar nominasi.
Melalui Oscar 2026, AMPAS telah menambahkan kategori baru, yakni Best Casting. Penghargaan ini diberikan kepada penata peran (casting director) yang bekerja di balik layar. Profesi yang jarang disorot oleh kamera ini memegang peran krusial dalam menentukan kesuksesan sebuah film.
Apa sebenarnya nominasi Best Casting yang debut di Oscar 2026? Simak penjelasan lengkapnya dalam artikel IDN Times berikut.
