potret Raditya Dika (Instagram.com/raditya_dika)
Nama panggung: Raditya Dika
Nama asli: Dika Angkasaputra Moerwani Nasution
Tempat lahir: Jakarta
Tanggal lahir: 28 Desember 1984
Umur: 41 tahun
Pekerjaan: Penulis, komika, aktor, sutradara, YouTuber
Tahun aktif: 2005 - sekarang
Nama akun Instagram: @raditya_dika
Adapun Raditya Dika lahir dari keluarga yang berkecimpung di dunia politik. Ayahnya, Joeslin Nasution merupakan salah satu politisi senior yang pernah pernah menjabat sebagai anggota MPR/DPR pada periode 1997-1999 dan 2004-2009 silam. Sementara itu, sang ibu Etty Purnamawati berprofesi sebagai dosen.
Sebelumnya, Raditya Dika sendiri pernah menempuh perguruan tinggi dengan mengambil jurusan Ilmu Politik Universitas Indonesia.
Pada 5 Mei 2018, ia mengakhiri masa lajangnya dengan menikahi Anissa Aziza. Dari pernikahan tersebut, keduanya dikaruniai dua anak bernama Alinea Ava Nasution dan Aksara Asa Nasution.