Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Biodata dan Profil Sastra Silalahi

biodata dan profil Sastra Silalahi (Instagram.com/sastra.silalahii)

Sastra Silalahi dikenal sebagai salah satu pembuat konten yang cukup viral di TikTok. Konten videonya, bisa membicarakan berbagai macam hal yang lagi tren, salah satunya adalah soal skena Jaksel.

Baru-baru ini, ia tengah disorot setelah pernyataan yang kontroversial soal fans timnas. Yuk simak biodata dan profil Sastra di bawah ini.

 

1. Biodata singkat

biodata dan profil Sastra Silalahi (Instagram.com/sastra.silalahii)

  • Nama: Sastra Silalahi 
  • Pekerjaan: Komika, kreator konten
  • Akun Instagram: @sastra.silalahii
  • Akun TikTok: @sastra.silalahii

2. Pernah mengikuti audisi Stand Up Comedy Academy musim keempat

biodata dan profil Sastra Silalahi (Instagram.com/sastra.silalahii)

Sastra Silalahi telah memulai kariernya sejak 2018 lalu. Kala itu, dia mencoba peruntungannya dengan mengikuti audisi Stand Up Comedy Academy musim keempat. Sayangnya, Sastra tak berhasil lolos sebagai juara.

Namun karier Sastra Silalahi tak berhenti sampai di situ saja. Dia memulai kembali perjalanannya dengan konsisten mengunggah konten-konten parodi ke Instagram dan TikTok hingga akhirnya semakin dikenal berkat karakter Bang Cogan.

Dengan gaya bertutur yang jenaka dan juga menghibur, Sastra sukses memiliki banyak penggemar di media sosial. Hingga kini, ia terpantau telah memiliki 249 ribu pengikut Instagram dan dan 525 ribu pengikut TikTok.

3. Sastra kerap membuat konten soal skena Jaksel juga yang sempat viral di TikTok

biodata dan profil Sastra Silalahi (Instagram.com/sastra.silalahii)

Sastra juga dikenal berkat kontennya yang kerap menyentil kebiasaan anak-anak gaul Jakarta Selatan atau juga yang dikenal dengan istilah anak skena Jaksel. Mulai dari kebiasaan berbusana, bersepatu, kebiasaan nongkrong, hingga bahasa-bahasa khas anak gaul Jaksel.

Itu dia biodata dan profil Sastra Silalahi. Terkait kontroversi pernyataannya mengenai fans Timnas Indonesia, Sastra telah meminta maaf di media sosial.

 

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Indra Zakaria
Rani Asnurida
Indra Zakaria
EditorIndra Zakaria
Follow Us