5 Rekomendasi Lagu Jepang Band Novelbright, Langsung Klik! 

Dari Rock sampai Ballad ada lho! 

Novelbright adalah band Jepang yang saat ini sedang naik daun. Terbentuk tahun 2013, band ini mengusung genre hardrock. Bergabung dengan label Universal Sigma, lagu Jepang band Novelbright ternyata sudah banyak yang dirilis, lho. 

Sepak terjangnya di dunia musik tak perlu diragukan lagi. Bertahun-tahun berkarya, pastinya lagu Jepang band Novelbright semuanya enak. Simak rekomendasinya di bawah ini!

1. Yume Hanabi 

https://www.youtube.com/embed/3xiqogy4tWY

Yume Hanabi adalah lagu dari Novelbright yang tergabung dalam album “Wonderland”, dirilis pada tanggal 27 Mei 2020. Saat artikel ini ditulis, Musik Video Yume Hanabi sudah mendapatkan 5 juta views di akun YouTube-nya.

Lagu dengan irama ballad ini mempunyai lirik yang romantis dan manis. Untuk kamu yang suka dengan lagu romantis, Yume Hanabi adalah lagu yang wajib kamu dengar.

2. Walking with you

https://www.youtube.com/embed/OxzdMNTJXmg

Walking with you adalah track lagu dari Novelbright yang tergabung dalam mini-album “Skywalk”, dirilis pada tahun 2018 tepatnya tanggal 3 Oktober.

Lagu dengan nuansa rock ini bercerita tentang seseorang yang sedang berjuang dalam hidupnya, dan orang yang dia sayangi (kekasihnya) selalu ada untuknya dalam berbagai keadaan buruk.

3. Our Youth Flag  

https://www.youtube.com/embed/dw_0ijhy0T0

Our Youth Flag adalah track lagu Novelbright yang tergabung dalam album “Kaimaku Sengen” yang dirilis pada 28 April 2021. Musik video Our Youth Flag sudah mendapatkan lebih dari 2 juta views di akun YouTube mereka.

Uniknya, lagu dengan irama rock ini berpadu apik dengan orkestra sebagai pengirinya. Bagi kamu pencinta lagu rock dengan irama lembut, wajib dengar, deh!

Baca Juga: 10 Fakta SixTONES, Boy Band Jepang yang Lagi Naik Daun

4. Evening Primrose 

https://www.youtube.com/embed/WAMxwRtNrPY

Serupa dengan Our Youth Flag, Evening Primrose juga berasal dari album “Kaimaku Sengen". Sebanyak 50 juta views diraih oleh lagu ini, menandakan bahwa banyak yang suka, nih.

Evening Primrose adalah lagu ballad yang bercerita tentang seseorang yang berusaha melupakan orang yang disayangi namun sulit untuk dilakukan. Wah, susah move on, nih, ceritanya. 

5. Haikei, Shinainarukimihe 

https://www.youtube.com/embed/yjhopFIcwRs

Haikei, Shinainarukimihe merupakan track yang berasal dari mini-album “En.” Dirilis pada 4 September 2019, lagu ini sudah mendapatkan 4 juta views di akun YouTube Novelbright. 

Kalau kamu suka dengan vibes opening anime, lagu ini cocok untuk kamu dengar, nih. Temponya upbeat, bikin kamu semangat berkegiatan!

Kelima lagu Jepang band Novelbright di atas bisa kamu pilih salah satu, nih, untuk mulai kamu dengarkan. Pencinta rock dan lagu dengan tempo upbeat, wajib banget koleksi lagu Novelbright di playlist musik kamu.

Baca Juga: 5 Film dan Drama Ryuji Sato, Vokalis Band Jepang The Brow Beat

Catherina Photo Verified Writer Catherina

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya