Songkran merupakan perayaan rakyat Thailand untuk memperingati Hari Tahun Baru Tradisional mereka. Tahun ini, Festival Songkran diselenggarakan mulai Minggu, 13 April 2025 hingga Selasa, 15 April 2025.
Sebelum puncak perayaan Songkran digelar, beberapa artis dan idol Thailand sudah ikut meramaikan festival ini, lho. Bahkan momen kemunculan Win Metawin, Engfa-Charlotte, JASP.ER, hingga Jeff Satur sempat trending di X.